Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Aneka Tips Kesehatan, Pantas Perut Cepat Lapar Padahal Sudah Makan, Ternyata Ini Penyebabnya

Dwi Purworahayu - Rabu, 12 Oktober 2022 | 09:00
resep French Toast Karamel.
Pixabay

resep French Toast Karamel.

GridHype.ID - Aneka tips kesehatan, ternyata ada makanan dan minuman yang bikin perut cepat lapar, loh.

Dengan mengetahui aneka tips kesehatan ini, Anda bisa memilih makanan yang lebih tepat agar perut tidak cepat lapar.

Pada akhirnya, aneka tips kesehatan ini bisa menurunkan berat badan Anda karena perut tidak cepat lapar.

Sebab perlu diketahui, jika beberapa makanan hanya menambah asupan kalori, tapi membuat perut cepat lapar.

Makanan tersebut biasanya hanya menawarkan aroma dan penampilan yang menggugah selera.

Namungizi dan nutrisi yang terkandung di dalamnya tidak cukup memberikan sensasi kenyang lebih lama.

Makanan seperti itu sebaiknya dihindari karena hanya menambah asupan kalori saja, tanpa memenuhi kebutuhan tubuh akan nutrisi harian.

Makanan yang bikin perut cepat lapar

Melansir Kompas.com dari Web MD, makanan yang bikin perut cepat lapar kebanyakan berupa makanan olahan berbasis pati atau tepung.

Sementara tidak ada tambahan bahan lainnya yang bisa mengenyangkan perut setelah menyantapnya.

Simak ulasan berikut ini terkait minuman dan makanan yang bikin cepat lapar meski sudah makan.

Baca Juga: Aneka Tips Kesehatan, Nggak Perlu Minum Obat, Ternyata Modal Bahan Alami ini Ampuh Atasi Radang Tenggorokan

1. Croissant

Kudapan yang populer di Perancis ini menurut laman Web MD mendapat skor terendah pada indeks rasa kenyang.

Satu buah croissant hanya terdiri dari tepung putih dan lemak.

Kandungan tersebut hanya menambahkan asupan kalori saja tanpa membuat seseorang puas setelah menyantapnya.

Biasanya, orang-orang kerap menjadikan croissant sebagai menu sarapan.

Namun jika ingin lebih bernutrisi, tambahan telur rebus, sayuran atau biji-bijian lain dapat memberikan sensasi kenyang yang lebih lama.

2. Muffin

Orang-orang bule seringkali menjadikan muffin sebagai menu sarapan. Tapi faktanya, muffin tidak bertahan lama di perut dan bikin cepat lapar.

Muffin merupakan kudapan manis yang terbuat dari tepung, gula dan lemak.

Mengonsumsi muffin tanpa tambahan protein tidak akan membuat kita merasa kenyang.

3. Nasi putih

Baca Juga: Aneka Tips Kesehatan, STOP Lakukan Kebiasaan Ini Setelah Berolahraga, Bukannya Bugar Malah Bikin Sakit-sakitan

Nasi putih merupakan makanan pokok bagi orang Indonesia. Namun sebenarnya, nasi putih cepat membuat kita merasa lapar kembali.

Lebih baik pilih nasi merah, beras coklat atau beras basmati yang lebih padat dan kaya serat.

4. Putih telur

Orang-orang yang hanya mengonsumsi putih telur biasanya menghindari kuning telur karena terlalu banyak kolesterol.

Tapi, putih telur bisa membuat perut cepat lapar.

Justru bagian kuningnya yang mengandung protein lengkap, asam amino dan bermanfaat bagi tubuh.

5. Sereal dengan pemanis buatan

Saat membeli sereal, coba cek label kemasannya apakah mengandung pemanis buatan atau tidak.

Pasalnya, pemanis buatan tersebut hanya menambah asupan kalori saja tanpa membuat perut kenyang lebih lama.

6. Roti tawar

Roti tawar tidak mengandung serat atau nutrisi tambahan lain yang membuat kita merasa kenyang.

Baca Juga: Aneka Tips Kesehatan, Mulai Sekarang Coba Rutin Makan Sawi Putih, Jangan Kaget Tubuh Alami Perubahan Menakjubkan

Sebagai gantinya, coba pilih roti gandum utuh yang mengandung serat dan mencegah perut cepat lapar setelah menyantapnya.

7. Kentang goreng

Kebanyakan kentang goreng yang dijual di restoran cepat saji terbuat dari tepung kentang dan bukan dari kentang utuh.

Tepung kentang tidak mampu memberikan sensasi kenyang lebih lama setelah menyantapnya.

Apalagi biasanya kentang goreng sarat akan minyak dan terlalu banyak garam.

Makanan yang satu ini hanya memiliki kandungan lemak dan garam daripada kentang utuh.

8. Donat

Donat adalah "bom gula" yang tinggi kalori tanpa nutrisi apapun.

Tepung putih yang dicerna dalam tubuh dapat berubah menjadi gula, apalagi jika donatnya ber-topping gula, maka secara cepat gula darah dapat meningkat.

Selain itu, donat juga membuat perut cepat lapar setelah menyantapnya.

Baca Juga: Aneka Tips Kesehatan, Tubuh Segar Bugar Sehat di Usia Senja, Modalnya Rajin Makan Rebusan Bagian Ayam ini

(*)

Source :Kompas.com

Editor : Hype

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x