Aneka Tips Kesehatan, Nggak Perlu Minum Obat, Ternyata Modal Bahan Alami ini Ampuh Atasi Radang Tenggorokan

Senin, 10 Oktober 2022 | 20:15
Freepik.com

Ilustrasi Perbedaan Radang Tenggorokan dengan Gejala Kanker Kepala Leher

GridHype.ID - Musm penghujan datang dan beberapa penyakit musiman pun tiba.

Mengalami sakit tenggorokan jadi salah satu hal yang menyebalkan.

Gejala radang tenggorokan hampir sama seperti nyer dan iritasi pada tenggorokan.

Radang tenggorokan juga membuat kita tidak nyaman ketika makan akibatnya nutrisi untuk tubuh tidak terpenuhi.

Melansir dari Kompas.com,sakit tenggorokan sendiri sebenarnya terjadi sebagai bagian dari respons kekebalan tubuh terhadap infeksi virus atau bakteri.

Respons imun alami menyebabkan peradangan dan pembengkakan pada selaput lendir di tenggorokan.

Nggak perlu lagi beli obat di apotik, pasalnya mengobati radang tenggorokan.

Pertolongan Pertama Radang Tenggorokan dengan Air Dingin

Melansir dari Sajian Sedap, siapa sangka jika air dingin yang selama ini disebut jadi binang kerok gangguan tenggorokan, ternyata bisa jadi obat pereda radang tenggoroan.

Dilansir dari Ent and Allergy, air dingin ternyata menjadi salah satu obat alami untuk mengatasi radang tenggorokan.

Pasti banyak di antara Anda yang terkejut ya bahwa air dingin ternyata dapat berperan meredakan radang tenggorokan.

Baca Juga: Aneka Tips Kesehatan, Cobalah Praktikkan Pijatan di 5 Titik ini, Ampuh Redakan Ketegangan yang Bikin Sakit Kepala

Pasalnya, air dingin kerap dikaitkan dengan penyebab batuk ataupun gangguan tenggorokan.

Diketahui, air dingin efektif membuat tenggorokan mati rasa dan mengurangi peradangan.

Alhasil, dengan mengonsumsi air dingin, rasa sakit pun dapat berkurang.

Namun ingat, jangan mengonsumsinya terlalu banyak.

Pasalnya, air dingin ini berfungsi sebagai obat alami pertolongan pertama saja.

Selain air dingin, es krim juga bisa Anda konsumsi untuk meredakan radang tenggorokan.

Tapi tidak semua es krim bisa menjadi pilihan untuk mengobati radang tenggorokan.

Hindari es krim yang memiliki rasa yang asam, sebab bisa memperparah radang tenggorokan.Sebaiknya pilih yang mengandung susu.

Selain air dingin dan es krim, sebaiknya konsumsi beberapa bahan alami berikut ini agar proses penyembuhan radang bisa semakin cepat.

1. Madu

Madu memang sering kali menjadi obat alami untuk berbagai penyakit termasuk radang tenggorokan.

Hal ini dikarenakan, madu merupakan bahan alami yang kaya akan kandungan antibakteri dan berperan melapisi tenggorokan, dengan begitu iritasi akibat radang bisa berkurang.

Baca Juga: Rumah Tangganya Retak, Pinkan MamboMalahTemani Vicky Prasetyo RS, Netizen Berharap Sang Penyanyi Tidak Jadi Korban Sang Gladiator

Cara mengonsumsinya yakni campurkan satu sendok makan madu ke dalam air hangat atau pun teh.

Sebagai catatan, dikarenakan madu terdiri dari beberapa jenis maka sebaiknya lebih teliti dalam memilihnya, hindari yang bersifat asam.

2. Air garam

Air garam juga dipercaya mampu membantu mengatasi masalah kesehatan di area mulut termasuk radang tenggorokan.

Di mana air garam dapat membantu menyembuhkan radang tenggorokan, sehingga tidak terjadi komplikasi lebih lanjut.

Tak hanya itu saja, air gara pun mampu membersihkan benda asing yang menyebabkan tenggorokan mengalami iritasi.

3. Kunyit

Kunyit merupakan tanaman herbal yang kaya akan manfaat bagi tubuh, begitu pun dalam mengatasi radang tenggorokan.

Kunyit kaya manfaat karena tanaman herbal ini memiliki sifat antiinflmasi alias anti peradangan.

Jadi jika sedang mengalami radang tenggorokan cobalah untuk mengonsumsi kunyit secara rutin ya.

Baca Juga: Kondisi Kesehatan Jessica Iskandar Memburuk Usai Jadi Korban Penipuan dengan Kerugian Rp10 Miliar

(*)

Editor : Nabila Nurul Chasanati

Sumber : Kompas.com, Sajian Sedap

Baca Lainnya