GridHype.ID - Apakah kamu salah satu orang yang menggemari makan ceker ayam.
Sebagian orang tidak suka makan bagian kaki dari ayam ini lantaran dianggap kotor.
Lantaran dianggap bagian yang kotor, tak jarang pula menyebutnya sebagai sumber penyakit.
Dikutip dari SehatQ.com, di sisi lain, bagian tubuh ayam ini ternyata malah menjadi makanan favorit sebagian orang.
Tidak hanya direbus untuk diambil kaldunya, ceker ayam juga seringkali diolah menjadi hidangan lezat yang memanjakan lidah.
Selain memberikan kenikmatan dari segi rasa, mengonsumsi ceker ayam ternyata bermanfaat untuk kesehatan.
Manfaat ceker ayam ini tidak lepas dari kandungan nutrisi, vitamin, dan mineral yang ada di dalamnya.
Dikutip dari Bobo.IDmengutip dari delishably, penelitian oleh Departemen Ilmu Hewan Universitas Chung-Hsing Nasional di Taiwan menunjukkan bahwa ceker ayam mengandung banyak kolagen.
Kolagen adalah protein utama dalam kulit, tulang, tendon, tulang rawan, dan jaringan ikat kita.
Berkat kolagen, tubuh dapat tersambung dan terikat satu sama lain hingga kuat, elastis, dan terstruktur.
Kolagen juga membantu mengganti dan memulihkan sel-sel kulit mati.
Membentuk jaringan fibrosa agar sel-sel baru dapat tumbuh, hingga melindungi organ-organ dalam tubuh seperti ginjal.
Lantas apa saja manfaat dari mengonsumsi ceker ayam ini?
Dikutip dari berbagai sumber, berikut manfaat dari konsumsi ceker ayam bagi kesehatan tubuh.
1. Tingkatkan sistem kekebalan tubuh
Makan ceker ayam sangat bergizi dan bisa meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Ini karena kandungan mineralnya yang sangat bermanfaat untuk membangun kesehatan.
Ceker juga mengandung kolagen dan beberapa mineral seperti tembaga, magnesium, fosfor, seng dan juga kalsium.
Beberapa mineral ini bermanfaat dalam mengatasi serangan penyakit. Jadi dengan mengonsumsinya secara teratur dapat meningkatkan sistem kekebalan dalam tubuh.
Seperti yang kita tahu, saat sistem kekebalan tubuh meningkat maka ia bisa bekerja melawan berbagai sumber penyakit.
Begitu sumber penyakit masuk, maka sistem kekebalan tubuh akan membentuk pertahanan di dalam tubuh dan mencegahnya berkembang.
Hal inilah yang membuat orang dengan kekebalan tubuh yang tinggi jarang terserang berbagai penyakit.
Baca Juga: Paling Nikmat Jadi Pendamping Mie, Kelezatan Ceker Ayam Ternyata Punya Segudang Manfaat Bagi Tubuh
2. Meremajakan kulit
Kaki ayam kaya akan kolagen yang baik untuk kulit, ini membantu kulit untuk meregenerasi selnya dan mempertahankannya dari bahaya.
Ini juga meningkatkan elastisitas kulit dan mencegah penuaan dini yang membuat kulit terlihat keriput.
Karena efek ini, beberapa dokter menyarankan untuk memakannya untuk kecantikan kulit.
3. Mempercepat penyembuhan luka
Kandungan kolagen dan sejumlah komponen protein pada kaki ayam, memiliki kemampuan untuk mempercepat penyembuhan luka dan juga membantu mengatasi kerusakan sel.
Selain itu, dengan kemampuan kaki ayam dalam mendorong percepatan proses penggantian sel yang rusak.
Maka mengonsumsi kaki ayam akan sangat membantu tubuh meningkatkan kemampuannya untuk menyerang infeksi.
4. Mengurangi nyeri sendi
Mengutip dari SehatQ.com, Kolagen yang terkandung dalam ceker ayam dapat membantu mengurangi nyeri sendi.
Menurut penelitian, kolagen mempunyai kemampuan merangsang regenerasi jaringan untuk mengurangi gejala osteoarthritis (radang sendi).
Penelitian lain yang dilakukan pada 191 orang dengan osteoarthritis lutut menemukan bahwa mengonsumsi kolagen dari tulang rawan ayam sesuai anjuran harian membantu mengurangi nyeri dan kekakuan secara signifikan.
5. Meredakan hipertensi
Dibanding dengan bagian dada, ceker ayam disebut memiliki lebih banyak kandungan kolagen.
Kolagen dapat membantu meredakan hipertensi dengan menurunkan kadar enzim renin.
Enzim renin sendiri merupakan enzim yang berfungsi untuk meningkatkan tekanan darah dalam tubuh kamu.
Untuk mengonsumsinya, kamu bisa menikmati ceker ayam dalam bentuk sup.
Namun, hindari penggunaan garam secara berlebihan karena kandungan natrium di dalamnya dapat memicu tekanan darah tinggi.
(*)