GridHype.ID - Bayam jadi salah satu sayur yang digemari banyak orang.
Bagaimana tidak, selain nikmat saat disantap, bayam juga menyimpan sejumlah nutrisi yang baik untuk kesehatan.
Terlebih lagi, bayam aman dikonsumsi oleh bayi, anak-anak, ibu hamil, hingga lansia.
Melansir Alodokter.com, bayam sendiri dikenal sebagai sayuran rendah kalori dan kaya serat.
Ini menjadikan bayam sebagai salah satu pilihan sayur untuk diet.
Selain itu, bayam juga mengandung beragam nutrisi lain, seperti vitamin A, vitamin B kompleks, vitamin C, dan Vitamin E.
Magnesium, zat besi, asam folat, kalsium, hingga kalium juga dimiliki sayuran hijau ini.
Bahkan, bayam juga mengandung beragam jenis antioksidan, seperti lutein dan zeaxanthin.
Jika dikonsumsi setiap hari, bayam tentunya dapat membuat tubuh jadi lebih sehat dan terbebas dari penyakit.
Maka dari itu, yuk mulai dari sekarang coba membiasakan makan sayur bayam sekali dalam sehari.
Mengutip Nakita.ID dari Pharmeasy, jika bayam dikonsumsi secara rutin bisa mendatangkan banyak manfaat seperti ini bagi tubuh.