Stretching atau peregangan dapat melancarkan peredaran darah dan mengatasi penat dan pegal tubuh kita sehingga setelahnya bisa melanjutkan perjalanan dengan lebih segar.
5. Terapkan protokol kesehatan
Karena pemerintah belum mencabut status pandemi Covid-19, kita wajib menjaga diri dan keluarga di kota tujuan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan selama perjalanan mudik dengan menjaga jarak aman, menghindari keramaian, memakai masker, dan rajin mencuci tangan dengan menggunakan air mengalir dan sabun atau menggunakan hand sanitizer.
Tetap patuhi aturan lalu lintas dan jaga kesehatan fisik serta mental sepanjang perjalanan agar terhindar dari risiko terjadinya kecelakaan.
(*)