Diabetes menjadi penyakit mengerikan yang tentunya dihindari banyak orang.
Nah, konsumsi beras merah rupanya bisa jadi solusi untuk mengatasi kadar gula tubuh yang tidak seimbang.
Beras merah adalah makanan dengan indeks glikemik (GI) rendah, yang dapat membantu mencegah risiko diabetes tipe 2.
Indeks glikemik adalah ukuran seberapa cepat atau lambat makanan diserap dan seberapa banyak mereka meningkatkan kadar gula darah dalam tubuh.
Makanan GI tinggi cepat dicerna dan diserap, oleh karena itu dapat menyebabkan kenaikan gula darah.
Selain itu, makanan GI rendah jika diserap perlahan maka tidak akan menaikkan kadar gula darah.
Sebuah penelitian berhasil membandingkan efek dari konsumsi beras merah dan beras giling.
Beras merah terbukti mengandung serat makanan, asam fitat, plofenol, dan minyak tinggi yang bermanfaat bagi pasien diabetes.
Meningkatkan Kesehatan Pencernaan
Pencernaan yang tidak sehat tentu bisa menjadi masalah tersendiri bagi banyak orang.
Oleh sebab itu, banyak yang mencari cara untuk tetap menjaga kesehatan pencernaan.