Gridhype.id-Aneka tips kesehatan.Tape singkong merupakan salah satu jenis makanan yang disukai oleh banyak orang.
Tape singkong memiliki rasa khas yang cukup menggiurkan dan menggugah selera.
Tergolong sebagai makanan tradisional, ternyata tape singkongmemiliki segudang manfaat bagi kesehatan tubuh.
Kebanyakan orang tidak menghiraukan manfaat konsumsi tape singkong karena hanya fokus pada rasa yang diberikannya.
Padahal, tape singkongbisa memberikan manfaat luar biasa untuk mengatasi beragam masalah kesehatan.
Bukan hanya sedap dikonsumsi, tape singkong bisa menjadi salah satu makanan sehat untuk menjaga kesehatan tubuh.
Dilansir dari sajiansedap.id, konsumsi tape singkong ternyata bisa meningkatkan gairah seksual bahkan mencegah penyakit kardiovaskuler.
Sangat menarik bukan?
Meningkatkan gairah seksual
Siapa sangka konsumsi tape singkong bisa meningkatkan gairah seksual.
Hal tersebut berkaitan dengan kandungan karbohidrat yang ada pada tape singkong.
Karbohidrat serta protein yang ada pada tape singkong menjadi sumber energi yang mampu merangsang fungsi seksual secara perlahan.
Dengan demikian, secara tidak langsung konsumsi tape singkong bisa meningkatkan fungsi gairah seksual.
Hal ini tentunya akan lebih baik dibandingkan dengan mengonsumsi obat-obatan yang memiliki efek samping.
Mencegah radikal bebas
Tape singkongmemiliki kandungan asam laktat yang ternyata ampuh untuk mengontrol plasma kadar kolesterol di dalam tubuh.
Asam lakta juga mampu mencegah pembentukan sel-sel penyebab kanker, sehingga sangat menguntungkan bagi kesehatan tubuh.
Tape singkong mampu menangkal radikal bebas karena kandungan antioksidannya yang tergolong tinggi.
Menurunkan kolesterol
Penyakit kolesterol memang sangat mengganggu keseharian penderitanya.
Bagaimana tidak, penderita kolesterol harus menghindari sejumlah makanan lezat demi menjaga kesehatan tubuhnya.
Siapa sangka, konsumsi tape singkong ternyata mampu mengontrol kadar kolesterol di dalam tubuh agar tetap normal.
Mencegah penyakit kardiovaskular
Ragam penyakit kardiovaskular bisa membahayakan kesehatan tubuh bahkan menimbulkan kematian.
Adapun penyakit kardiovaskular seperti serangan jantung dan stroke menjadi jenis penyakit yang kerap dialami oleh masyarakat Indonesia.
Untuk menekan risiko terkena penyakit tersebut, kita bisa secara rutin mengkonsumsi tape singkongdengan cara yang tepat.
Baca Juga: Begini Tips Masak Daun Singkong Agar Tetap Hijau nan Menggugah Selera, Kuncinya Cuma Satu Bahan ini
(*)