GridHype.ID - Selama berpuasa, tubuh memang tidak akan mendapatkan asupan nutrisi dari makanan dan minuman di siang hari.
Maka dari itu penting untuk memilih menu sahur sehat agar tubuh tetap mendapatkan nutrisi yang dibutuhkan.
Namun, sejumlah orang justru memilih untuk banyak makan agar merasa kenyang seharian.
Padahal, belum tentu makan banyak bisa memenuhi sejumlah nutrisi penting yang dibutuhkan tubuh.
Jika demikian, sebagian orang akan menyiasatinya dengan mengurangi aktivitasfisik dan memperbanyak tidur agar tubuh tidak lemas.
Bahkan sebagian lainnya sengaja menambahkan porsi karbohidrat dalam menu sahur agartidak kelaparan sepanjang hari.
Sayangnya, cara tersebut terbilang salah dan malah bisa menyebabkan tubuh semakin cepat lapar.
Sebagai langkah yang tepat, ada baiknya untuk mengonsumsi 5 makanan yang dinilai tahan lama dalam perut dan dijamin kenyang lebih lama saat puasa
Apa saja? Simak ulasan berikut, seperti yang dikutip dari GridHealth.ID.
1. Alpukat
Menurut Database Nutrien Nasional USDA, setengah buah alpukat (40 gram) mengandung 64 Kal, 6gr lemak, 3,4 gr karbohidrat, kurang dari 1 gr gula, dan 3 gr serat.