Gridhype.id-Beragam keadaan kerap membuat kita merasa cemas berlebihan.
Rasa khawatir terhadap suatu peristiwa memang berdampak besar pada kecemasan dalam diri.
Namun pada dasarnya, rasa cemas yang berlebihan bisa merugikan diri sendiri sehingga harus segera diatasi.
Rasacemasmerupakan salah satu bentuk emosi yang normal dialami setiap orang, yang biasanya muncul saat kita harus menghadapi situasi menegangkan.
Emosi cemas biasanya ditandai dengan perasaan tidak nyaman, takut, dan juga gelisah.
Kendati normal dialami semua orang,kecemasan berlebihanyang ters-menerus dirasakan dapat berdampak padakesehatan mentalkamu, lho.
Perasaan negatif ini dapat merampas energi baik yang kita miliki. Kita jadi mudah merasa lelah, overthinking, hingga tidak bersemangat saat menjalani hari.
Melansir clevelandclinic, gangguan kecemasanadalah salah satu jenis kondisi kesehatan mental yang membuat diri sulit menjalani hari karena perasaan cemas berlebihan.
Gejalanya termasuk perasaan gugup, panik dan takut, berkeringat, dan detak jantung yang cepat.
Nah, salah satu cara cepat ntuk menenangkan diri ketika merasa cemas yang kerap dipilih banyak orang adalah dengan mengonsumsi obat-obatan.
Tapi seperti yang kita tahu, tentunya akan ada banyak dampak buruk jangka panjang dari penggunaan obat-obatan penenang bagi kesehatan tubuh.