GridHype.ID -Aneka tips kesehatan ini pasti bikin penderita kolesterol tinggi ketagihan.
Sebab, aneka tips kesehatan ini akan menyajikan sederet rebusan daun yang ternyata ampuh atasi kolesterol tinggi.
Untuk lebih jelasnya mari kita simak aneka tips kesehatan berikut sampai selesai!
Melansir dari GridHealth.ID, kolesterol merupakan salah satu penyakit yang umum didengar oleh masyarakat namun masih banyak yang mungkin belum mengenali manajemen penyakit ini dengan baik.
Penyakit ini akan sangat bergantung pada gaya hidup penderitanya, sehingga saat seseorang memiliki riwayat penyakit kolesterol maka penting untuk melakukan upaya pencegahan.
Pencegahan kolesterol sangat mungkin dilakukan dan ada beragam bentuknya, salah satunya adalah dengan menggunakan rebusan daun yang bagus untuk kolesterol.
Berikut ini ulasannya.
Mengenal Kolesterol Jahat
Kolesterol pada dasarnya dimiliki oleh setiap orang secara alami di dalam darah, dengan fungsinya yang baik untuk tubuh.
Secara umum kolesterol dikenal ada dua jenis, yaitu kolesterol jahat (LDL) dan kolesterol baik (HDL).
Akan menjadi masalah dan menimbulkan penyakit, jika kadar kolesterol jahat meningkat dari yang seharusnya karena berisiko terjadinya timbunan lemak atau plak yang membuat penyumbatan pada aliran darah hingga terbentuk komplikasi seperti stroke dan serangan jantung.