GridHype.ID - Kolesterol tinggi masih menjadi momok mengerikan bagi banyak orang.
Bagaimana tidak, kolesterol tinggi yang tidak dirawat dengan tepat akan membahayakan kesehatan.
Ya, melansir Alodokter.com,kolesterol yang berlebihanbisa meningkatkan risiko terjadinya serangan jantung dan stroke.
Seseorang berisiko terkena kolesterol tinggi jika menjalani pola hidup yang tidak sehat.
Seperti merokok, mengonsumsi minuman beralkohol, atau mengonsumsi makanan berlemak secara berlebihan.
Diketahui, kolesterol tinggi juga bisa menyerang siapa saja, baik orang tua mapun muda.
Meski demikian, risiko kolesterol tinggi juga lebih besar pada penderita penyakit tertentu, misalnya diabetes dan penyakit ginjal.
Maka dari itu, kita perlu waspada dengan kadar kolesterol dalam darah.
Jikokadar kolesterol dalam darah tinggi, jangan dulu panik.
Pasalnya, ada sayur murah meriah yang bisa menurunkan kolesterol tinggi.
Ya, sayur kol. Kita sering menemui sayur kol sebagai pendamping nasi goreng atau siomay bukan?