Cobalah untuk memulai cara ini menjadi lebih konsisten untuk memperkuat siklus tidur yang sehat.
Baca buku atau mendengarkan musik yang menenangkan sebelum tidur membantu istirahat menjadi lebih nyaman.
Memperhatikan makan dan minum
Saat beranjak pergi ke tempat tidur sebaiknya pastikan perut tidak dalam keadaan lapar atau kekenyangan.
Hindari makan-makanan berat dalam beberapa jam sebelum tidur.
Hindari nikotin, kafein, dan alkohol yang justru membuatmu kian terjaga dan sulit untuk mendapatkan kualitas tidur yang optimal.
Meski minuman beralkohol terkadang menyebabkan kantuk, minuman ini nantinya akan mengganggu tidur di malam hari yang membuat kamu ingin buang air kecil.
Buat suasana kamar jadi lebih tenang
Sebelum tidur kamu bisa membersihkan dan menciptakan kamar yang ideal untuk tidur.
Kamu bisa membuat ruangan menjadi lebih sejuk, gelap, dan tenang.
Terkadang, paparan cahaya membuat seseorang lebih sulit untuk tidur, maka tak ada salahnya untuk mematikan lampu.