GridHype.id-Garam merupakan bahan dapur yang memiliki beragam manfaat penting.
Bahan yang satu ini dimanfaatkan sebagai perasa asin dalam masakan.
Tidak heran jika garam dengan mudah ditemukan keberadaannya di dapur.
Namun tahukah anda ternyata garam memiliki fungsi lebih dari itu?
Bahan yang lekat dengan rasa asinnya ini ternyata bermanfaat bagi kebersihan rumah.
Garam bisa digunakan untuk membersihkan WC.
WC adalah komponen penting di dalam toilet yang harus dijaga kebersihannya.
Membiarkan WC dalam keadaan kotor sama saja memberi jalan masuk bagi beragam penyakit.
Anda pasti sudah mengetahui jika WC mengandung banyak bakteri.
Belum lagi jika WC di rumah mampet dan dan tidak dapat digunakan.
Namun masalah tersebut bisa diatasi dengan memanfaatkan garam.