GridHype.id- Kanker payudara merupakan penyakit yang banyak dihindari oleh wanita.
Bagaimana tidak, parahnya kanker payudara bisa menyebabkan kematian.
Sangat penting bagi wanita untuk mengetahui ciri-ciri terkena kanker payudara.
Tak hanya itu, kondisi yang bakal terjadi pada penderita kanker payudara juga harus dikenali sejak dini.
Hal ini bisa membantu penderita untuk mempersiapkan diri sehingga tidak timbul stres yang berlebihan.
Pasalnya, penderita kanker payudara pada umumnya akan mendapati perubahan fisik secara signifikan.
Hal ini yang kerap menyebabkan timbulnya depresi sehingga membuat kondisi kesehatan semakin menurun.
Dilansir dari Kompas.com, setidaknya ada 5 perubahan fisik yang terjadi pada penderita kanker payudara.
Rambut Rontok
Pengobatan kanker payudara bisa dilakukan dengan menjalani kemoterapi.
Namun perawatan ini bukan tanpa efek samping.