GridHype.ID - Berjalan kaki sering kali dicap sebagai kegiatan yang tak terlalu memberi manfaat.
Bahkan banyak yang menyebut jika berjalan kaki bukanlah olahraga.
Padahal, dengan berjalan kaki yang dijadikan sebagai olahraga, kamu akan mendapatkan banyak manfaat, salah satunya untuk mencegah berbagai jenis penyakit.
Pertama, penelitian menyebutkan bahwa wanita yang berjalan kaki 30 menit sehari dapat mengurangi risiko stroke hingga 20% - 40%.
Ini karena berjalan kaki untuk olahraga dapat membantu darah mengalir ke seluruh tubuh sebagaimana mestinya, sekaligus meningkatkan detak jantung dan menurunkan tekanan darah.
Lalu, berjalan kaki juga dapat menurunkan risiko kanker payudara karena akan menurunkan hormon estrogen dalam aliran darah.
Wanita yang aktif salah satunya dengan rutin berolahraga jalan kaki, memiliki risiko terkena kanker payudara 30% - 40% lebih kecil.
Selain itu, wanita dan pria yang berjalan kaki cepat secara teratur juga jauh lebih kecil kemungkinannya menderita kanker usus besar.
Aktivitas fisik dan olahraga dapat meningkatkan metabolisme, mencegah resistensi insulin, serta menjaga berat badan tetap stabil.
Tak hanya itu, aktivitas fisik secara rutin juga diketahui dapat mengurangi risiko seseorang terkena kanker usus besar.