Follow Us

Kabar Gembira, Pendaftaran CASN 2021 Akhirnya Dibuka, Yuk Simak Jadwal Lengkapnya Berikut Ini!

Helna Estalansa - Rabu, 30 Juni 2021 | 13:30
Ilustrasi seleksi CPNS 2021
dok.Instagram KemenpanRB

Ilustrasi seleksi CPNS 2021

GridHype.ID - Setelah sempat tertunda, akhirnya pendaftaran CPNS alias Calon Apartur Sipil Negera (CASN) 2021 resmi dibuka.

Bagi kamu yang sudah menanti-nantikan pendaftaran CASN 2021 kini ada kabar gembira.

Pasalnya, kamu saat ini sudah bisa melakukan pendaftaran CASN 2021.

Yap, pemerintah membuktikan janjinya untuk membuka pendaftaran CASN 2021.

Baca Juga: Pendaftaran Seleksi CPNS dan PPPK 2021 Dibuka, Simak Berkas Dokumen yang Harus Dipersiapkan untuk Diunggah

Hari ini Rabu (30/6/2021), pendaftaran CASN atau CPNS 2021 mulai dibuka.

Selasa kemarin, pemerintah mengumumkan persiapan pembukaan pendaftaran CASN.

Masa pendaftaran akan dibuka sampai 21 Juli 2021.

Sementara pelaksanaan tes SKD akan dilaksanakan pada akhir bulan Agustus atau bulan September.

Baca Juga: Bakal Diumumkan Tanggal 29 Juni, Catat Cara Pendaftaran CPNS 2021

Badan Kepegawaian Negara (BKN) telah mengumumkan pembukaan pendaftaran

calon aparatur sipil negara (CASN) tahun 2021 akan hari ini, Rabu (30/6/2021).

Hal itu sebagaimana disampaikan oleh Deputi Bidang Sistem Kepegawaian BKN, Suharmen, dalam konferensi pers virtual yang berlangsung Selasa (29/6/2021) dan disiarkan melalui kanal YouTube BKN.

Baca Juga: Kabar Gembira! Lulusan SMA Paling Banyak Dibutuhkan, Inilah Sederet Formasi dan Persyaratan untuk Seleksi CPNS Basarnas 2021 yang Bisa Kamu Coba

"Jadi nanti pengumumannya sendiri akan disampaikan pada tanggal 30 Juni sampai dengan tanggal 14 Juli 2021.

Sementara pendaftarannya, begitu kita mengumumkan tanggal 30 Juni besok, maka sekaligus bisa dibuka pendaftaran," kata dia.

Proses pendaftaran CPNS 2021 dilakukan satu pintu melalui login di laman https://sscasn.bkn.go.id.

Baca Juga: Rekruitmen Belum Jadi Digelar, Lalu Kapan Pendaftaran CPNS dan PPPK Tahun 2021 akan Dibuka?

Jadwal pendaftaran CPNS

Untuk pendaftaran, jika mengacu pada aturan yang berlaku maka harus dibuka sekurang-kurangnya 3 minggu kalender,

sehingga pendaftaran ini akan dibuka sejak 30 Juni-21 Juli 2021.

Selengkapnya, berikut ini adalah jadwal seleksi penerimaan ASN 2021 berdasarkan penjelasan Suharmen dalam konferensi pers Selasa (29/6/2021):

Baca Juga: Disambut Baik oleh Calon Pendaftar, BKN Umumkan Penundaan Pendaftaran CPNS dan PPPK 2021, Berikut Penjelasan Terkait Surat Keputusan Resminya

Pengumuman pendaftaran: 30 Juni-14 Juli 2021

Pendaftaran: 30 Juni-21 Juli 2021

Suharmen menyebut masa pendaftaran ini berlaku bagi semua jenis kualifikasi peserta seleksi,

baik yang mendaftar untuk CPNS, PPPK Guru, maupun PPPK Non-guru.

"Jadi pendaftaran akan dilakukan serentak untuk 3 jenis kualifikasi peserta, baik itu CPNS,

CPPPK guru, maupun CPPPK non-guru. Tidak ada pembedaan pendaftaran dari 3 jenis tadi.

Yang membedakan nanti dari sisi seleksi," jelas dia.

Baca Juga: Pendaftaran CPNS dan PPPK 2021 Sudah di Depan Mata, Berikut Jadwal Seleksi hingga Ketentuan yang Wajib Dipenuhi

Pengumuman seleksi dan masa sanggah

Setelah proses pendaftaran ditutup, maka masing-masing instansi akan melakukan verifikasi atau memeriksa kelengkapan juga kesesuaian administrasi yang dimasukkan oleh pendaftar.

Pengumuman seleksi administrasi: 28-29 Juli 2021

Masa sanggah pertama (seleksi administrasi): 30 Juli-1 Agustus 2021

Pengumuman pasca sanggah: 9 Agustus 2021

"Kalau sanggahan itu disampaikan pada BKN, maka instansi dan BKN wajib menjawab sanggah itu

selama 7 hari sejak batas akhir waktu sanggah," ujar dia.

Baca Juga: Julukan 'PNS' Mendadak Viral, Karyawan RANS Entertainment Bak Ketiban Rejeki Nomplok Usai Dapat Hampers Mewah dari Nagita Slavina, Isinya Bikin Netizen Geleng-geleng Kepala

Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD)

Seleksi Kompetensi Dasar yang terdiri dari materi ujian Tes Wawasan Kebangsaan (TWK),

Tes Intelegensi Umum (TIU), dan Tes Karakteristik Pribadi (TKP).

SKD: 25 Agustus-4 Oktober 2021

Baca Juga: Kabar Gembira, Pendafataran CPNS 2021 Mulai Dibuka 31 Mei 2021, Berikut Link yang Bisa Kamu Akses

Pengumuman SKD: 17-18 Oktober 2021

SKD hanya bisa diikuti oleh pendaftar yang dinyatakan lolos seleksi administrasi,

baik yang lolos melalui upaya sanggahan maupun tidak.

Bagi mereka yang dinyatakan lulus SKD nantinya diwajibkan untuk melakukan registrasi ulang untuk kembali memilih titik lokasi tes.

Suharmen menyebut registrasi perlu dilakukan untuk menentukan lokasi tes,

mengingat masih dalam masa pandemi dan untuk menghindari kemungkinan adanya pembatasan pergerakan masyarakat.

Baca Juga: Kabar Gembira, Pendaftaran Seleksi CPNS 2021 akan Segera Dibuka, Berikut Jadwal dan Formasi Terbanyak yang Dibutuhkan

SKB: 8-29 November 2021

Pengumuman hasil integrasi SKD dan SKB: 15-17 desember 2021

Pengumuman kelulusan: 18-19 Desember 2021

Masa sanggah hasil kelulusan: 20-22 Desember 2021

Masa jawab sanggah: 20-29 Desember 2021

Pengumuman final pasca sanggah: 30-31 Desember 2021

Artikel ini telah tayang di TribunManado.co.id dengan judul "Hari Ini Dibuka, Pendaftaran CASN 2021, Pastikan Berkas Anda Lengkap, Buka Link di Sini"

(*)

Source : Tribunmanado.co.id

Editor : Hype

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular