Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Stok di Gudang Masih Menumpuk, Pemerintah Bakal Impor 3,07 Juta Ton Garam, Petani Dalam Negeri Curhat Kerugian Akibat Harga di Pasaran Anjlok

Dwi Purworahayu - Sabtu, 27 Maret 2021 | 05:45
Petani Garam di Pamekasan, Madura, Jawa Timur. Rabu (6/9/2017)
Kompas.com/Tafiqurrahman

Petani Garam di Pamekasan, Madura, Jawa Timur. Rabu (6/9/2017)

GridHype.ID - Belum lama ini, Indonesia diketahui telah mengimpor bahan rempah berupa jahe dari Myanmar dan Thailand.

Namun, jahe-jahe tersebut justru dimusnahkan oleh Wakil Ketua Komis IV DPR Dedi Mulyadi.

Melalui akun Instagram pribadinya, Dedi Mulyani diketahui memimpin kegiatan pemusnahan jahe impor karena membawa penyakit bawaan negara asal.

"Kemarin saya memimpin kegiatan pemusnahan jahe impor karena mengandung unsur tanah yang membawa penyakit dari negara asalnya," tulisnya beberapa waktu lalu.

Baca Juga: Bak Mimpi Buruk, Kerja Banting Tulang Demi Sang Istri yang Ngebet Jadi Kades hingga Pinjam Uang Ratusan Juta, Suami Ini Malah Pergoki Istrinya Main Serong dengan Berondong

Tak hanya bahan rempah, nampaknya pemerintah juga segera mengimpor kebutuhan dapur lainnya seperti garam.

Melansir dari kompas.com, petani garam yang tergabung dalam Himpunan Masyarakat Petambak Garam (HMPG) minta pemerintah untuk mengkaji ulang kebijakan impor garam yang tahun ini ditetapkan sebanyak 3,07 juta ton.

Ketua Umum HMPG Mohammad Hasan di Surabaya, Kamis, mengatakan, kuota garam impor yang ditetapkan pemerintah tersebut lebih besar dibanding pada 2020 yang berjumlah 2,7 juta ton.

Baca Juga: Wagub NTB Dinyatakan Positif Covid-19 Padahal Sudah 2 Kali Suntik Vaksin, Kemenkes Beri Penjelasan Penawar Virus Corona Tak Bikin Kebal tapi Butuh Proses

"Sementara stok garam rakyat tahun lalu sebanyak 1,3 juta ton dan stok garam perusahaan pengolah garam yang diimpor tahun 2020 sampai sekarang masih menumpuk," kata dia, dilansir dari Antara, Jumat (26/3/2021).

Dampaknya, kata Hasan, harga garam di pasaran anjlok karena tidak terserap oleh konsumen rumah tangga maupun industri.

Source :Kompas.comInstagram

Editor : Hype

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x