Baca Juga: Punya Segudang Khasiat Bagi Kesehatan, Ini 7 Manfaat Konsumsi Nanas
3. Pilihan tepat untuk penderita diabetes
Orang dengan diabetes disarankan untuk membatasi asupan kentang biasa karena tinggi indeks glikemik, yang berarti dapat menyebabkan gula darah melonjak terlalu tinggi. Namun, ubi jalar memiliki indeks glikemik sedikit lebih rendah daripada kentang biasa, kata Surampudi.
Ini menjadikan ubi jalar dapat dijadikan pilihan yang lebih sehat untuk penderita diabetes.
"Ubi jalar memiliki sedikit lebih banyak serat dan indeks glikemiknya sedikit lebih rendah dibandingkan kentang putih.
Hal ini dapat menyebabkan kenaikan nilai glukosa darah lebih lambat," kata Surampudi.
4. Meningkatkan fungsi otak
Memang masih sedikit penelitian yang dapat membuktikan apakah ubi jalar dapat meningkatkan fungsi otak manusia.
Namun, beberapa penelitian pada hewan yang menjanjikan telah memberikan bukti tersebut.
Baca Juga: Tak Banyak yang Tahu, Ini 5 Manfaat Minuman Bersoda, Apa Saja?
Misalnya, sebuah studi 2010 menunjukkan bahwa antosianin, senyawa yang memiliki efek antioksidan, dalam ubi ungu dapat menghambat peradangan pada otak tikus.
Kemudian studi 2010 lainnya menunjukkan bahwa memori meningkat pada tikus tua yang diberi antosianin.