Follow Us

Tak Perlu Obat-obatan Kimia, Begini Cara Alami Turunkan Kadar Kolesterol

None - Minggu, 01 November 2020 | 12:30
Atasi kolesterol tanpa obat-obatan
express.co.uk

Atasi kolesterol tanpa obat-obatan

GridHype.ID - Dalam tubuh kita kolesterol diproduksi di hati dengan banyak fungsi.

Salah satunya membantu menjaga dinding sel tetap fleksibel dan dibutuhkan untuk memproduksi beberapa hormon.

Meski banyak fungsinya, kadar kolesterol tinggi akan menyebabkan masalah kesehatan, termasuk meningkatkan risiko penyakit jantung dan serangan jantung.

Baca Juga: Mengenal Buah Parijoto, Mampu Atasi Masalah Sulit Hamil Hingga Obat Bagi Penderita Darah Tinggi

Seperti lemak, kolesterol tidak larut dalam air. Sebaliknya, pengangkutannya ke dalam tubuh bergantung pada molekul yang disebut lipoprotein, yang membawa kolesterol, lemak, dan vitamin yang larut dalam lemak di dalam darah.

Mengonsumsi obat bisa membantu mengontrol kadar kolesterol, tapi akan lebih baik jika Anda bisa menurunkan kolesterol secara alami.

Menurut Ahli jantung Leslie Cho, MD dari Cleveland Clinic, berikut ini cara alami yang bisa dilakukan dan terbukti bisa menurunkan kolesterol:

1. Ubah pola makan

Melansir Cleveland Health, cara terbaik untuk menurunkan kolesterol secara alami adalah mulai dengan mengganti lemak tidak sehat (jenuh) dengan lemak sehat (tak jenuh tunggal dan tak jenuh ganda).

“Ini berarti Anda harus menjadi pembaca label makanan,” kata Dr. Cho.

“Penting untuk membatasi asupan lemak jenuh. Seharusnya tidak lebih dari 2 gram lemak per porsi dan itu harus mencakup kurang dari 7% dari asupan kalori harian Anda. "

Source : Kompas

Editor : Ruhil Yumna

Baca Lainnya

Latest