Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Tak Pernah Absen Minum Boba, Wanita Ini Harus Telan Pil Pahit Rasakan Lumpuh pada Kakinya, Begini Penjelasannya

Nabila Nurul Chasanati, None - Rabu, 30 September 2020 | 10:00
Boba
pixabay.com

Boba

GridHype.ID - Belakangan, minuman boba sedang naik daun.

Minuman dengan bahan dasar teh, susu dan boba ini bercita rasa manis dan diminati semua kalangan.

Terlebih bagi mereka yang masih remaja.

Kendati begitu, minum boba harus dibatasi dan jangan sampai berlebihan.

Baca Juga: Dikabarkan Terpapar Covid-19 Lantaran Mendadak Hilang dari Layar TV, Ivan Gunawan Tampik Isu yang Beredar: Saya Sehat

Karena minuman boba disebut memiliki efek samping.

Seperti yang dialami oleh seorang wanitalantaran sering meminum boba.

Kisahnya ditulis oleh Ranya di media sosial sosial Twitter akun @dangobulet.

Kisah seorang wanita nyaris lumpuh karena kebiasaan minum boba viral di media sosial.
Twitter @dangobulet

Kisah seorang wanita nyaris lumpuh karena kebiasaan minum boba viral di media sosial.

Kisah wanita asal Bekasi ini menyedot perhatian banyak netizen.

Saat dikonfirmasi Kompas.com, Ranya mengaku bahwa dalam satu hari dia biasa mengonsumsi dua gelas boba selama tiga sampai empat hari dalam seminggu.

Baca Juga: Bisnis Kuliner Teuku Wisnu Ikut Terdampak Wabah Covid-19, Shireen Sungkar Khawatirkan Nasib UKM Kecil

Kebiasaannya ini dia lakukan sejak Desember 2019 dan terus berlangsung.

Selama mengonsumsi boba, dia merasa tak ada yang aneh pada dirinya.

Akan tetapi, lambat laun Ranya mulai merasakan ada yang aneh pada tubuhnya.

Pada awalnya, perempuan berusia 20 tahun ini merasakan kebas pada kaki.

Baca Juga: Bukan Presiden, Justru Jabatan ini yang Miliki Gaji Terbesar Sebagai PNS di Indonesia, Sentuh Angka Rp117 Juta Perbulan

Selama enam hari setelah itu, rasa kebas pada kakinya tak kunjung hilang.

Hingga akhirnya, dia merasakan kakinya mengalami lumpuh sementara.

Ranya lalu memutuskan untuk memeriksakan kondisinya ke dokter pada Maret 2020.

"Dibawa ke dokter umum, bilangnya cuma kekurangan vitamin D.

Baca Juga: Nyaris Jadi Korban Pembunuh Berantai, Perempuan Ini Bagikan Kisah Menegangkannya Saat Diculik, Lolos Saat Pelaku Tertidur

"Ternyata masih terasa berkedut, bahkan pas jalan kayak meleyot (layu) gitu kakinya.

"Akhirnya dibawa ke dokter penyakit dalam dan dicek ternyata sudah DM (diabetes melitus) tipe-2," kata dia.

Tak hanya itu, kadar gulanya juga sudah mencapai 560.

Dokter kemudian merujuknya untuk melakukan fisioterapi guna mengembalikan fungsi saraf pada kaki yang sempat lumpuh.

Baca Juga: Maia Estianty Panen Pujian Usai Unggah Foto Putri Mulan Jameela dan Ahmad Dhani, Netizen : Hatimu Benar-benar Mulia Karena Masa Lalu Tidak Bisa Diubah

Ranya juga disarankan untuk puasa makanan non-gula selama tiga bulan, serta mengonsumsi obat yang diberikan.

Meski begitu, Ranya menekankan, apa yang dia alami bukan semata-mata hanya karena mengonsumsi boba, melainkan ada faktor lain, seperti keturunan dari keluarga.

"Dokter bilang ini kebanyakan gula, dan pas banget aku sering konsumsi boba.

"Aku sharing pengalaman minum boba berlebih karena konteks yang di foto base itu isi kulkasnya banyak boba," tutur Ranya.

Baca Juga: Jadi Mantu Konglomerat dan Hidup Bergelimang Harta, Nia Ramadhani Tak Keberatan Didekati Teman Karena Kekayaannya: 'Temenan Harus Saling Manfaatin'

Saat ini, Ranya sudah mulai pulih.

Dia mengatakan sudah berhenti minum minuman manis serta mengurangi konsumsi makanan dengan gula berlebih.

"Udah sekian, aku cuma mau sharing.

"Konsumsi boba boleh kok, seneng boba juga boleh, tapi jangan out of control ya," kata Ranya.

Artikel ini telah tayang di Sosok.ID dengan judulNyaris Setiap Hari Selama Berbulan-bulan Tak Pernah Absen Minum Boba, Wanita Ini Ngaku Alami Kelumpuhan pada Kakinya, Ternyata Ini Penyebabnya

(*)

Source :Sosok.id

Editor : Hype

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x