Selain menyikat gigi secara rutin dua kali sehari, bersihkan juga lidah dengan lembut menggunakan alat khusu pembersih lidah.
Ini akan membantu membersihkan bakteri yang ada pada lidah dan menyebabkan bau tak sedap.
3. Minumlah banyak air
Cara terbaik untuk menghindari mulut kering dan bau mulur adalah tetap terhidrasi dengan baik.
Baca Juga: Waspada, Hal Ini Bisa Bikin Imun Tubuh Turun saat Menjalankan Ibadah Puasa
Puasa tidak berarti harus mengurangi asupan air, jadi usahakan untuk tetap minum delapan gelas setiap hari.
Kamu bisa mengaturnya setelah berbuka puasa hingga waktu sahur.
4. Hindari kopi
Bagi sebagian orang, ini mungkin lebih mudah diucapkan daripada dilakukan.
Tetapi pikirkan, bulan ini sebagai waktu terbaik untuk detoksifikasi kafein.
Ini karena tannin - senyawa yang terdapat di dalam kopi akan mengikat air liur kita, sehingga menyebabkan mulut terasa kering.