"Abang dari ibu saya dan istrinya tidak memiliki anak, dan dalam masa epidemi itu mereka tinggal bersama kami, sudah seperti ayah saya. Sayangnya bibi saya terserang flu, dan dia meninggal," kata Borgesca.
Sekarang, setelah lebih dari seabad kemudian, perempuan lanjut usia ini terus membawa kenangan itu dengannya.
Baca Juga: Jangan Asal-asalan, 4 Makanan Ini Bisa Jadi Beracun Jika Dipanaskan Lagi, Catat ya!
Dia pun mengambil tindakan pencegahan untuk melindungi dirinya selama krisis kesehatan covid-19.
Borgesca mengkarantina diri di rumahnya di Michigan, Amerika Serikat, bersama putrinya Bonnie, sambil berharap dapat tetap aman.
"Saya banyak merajut, membaca, dan bermain scrabble dengan putriku," kata dia.
"Saya memiliki iman yang kuat, dan aku percaya bahwa Tuhan yang berkuasa, dan ini semua akan selesai dengan baik."
Orel Borgesca juga menceritakan, bagaimana anggota keluarga lain datang berkunjung, dan melihat dia melalui jendela ruang tamunya.
Perempuan ini akan genap berusia 103 tahun pada Selasa depan.