Follow Us

Sering Dikonsumsi Sehari-hari, 5 Makanan Ini Bisa Hilangkan Stres

Nailul Iffah - Rabu, 05 Februari 2020 | 10:15
Sering Dikonsumsi Sehari-hari, 5 Makanan Ini Bisa Hilangkan Stres
kompilasi kompas

Sering Dikonsumsi Sehari-hari, 5 Makanan Ini Bisa Hilangkan Stres

Berikut 5 makanan alami yang bisa membantu meredakan stres dan menenangkan suasana hati kita yang dilansir dari Boldsky.

1. Alpukat

Alpukat memiliki kemampuan untuk menurunkan tingkat stres karena tinggi asam lemak omega 3, Vitamin E, Vitamin A, dan nutrisi penting lainnya.

Asam lemak omega 3 bisa membantu meningkatkan suasana hati dan menurunkan stres, depresi serta kecemasan.

Baca Juga: Dekat dengan Atta Halilintar, Aurel Hermansyah Dapat Dukungan dari Anang dan Ashanty

2. Sayuran berdaun hijau

Sayur-sayuran berdaun hijau seperti bayam atau kale kaya akan magnesium.

Mineral ini sangat penting untuk membantu meregulasi kortisol dan sejumlah studi menunjukkan bahwa orang-orang dengan tingkat magnesium rendah cenderung lebih mudah stres.

3. Ikan

Jenis ikan berlemak seperti salmon, makerel, sarden, hingga tuna.

Semua jenis ikan tersebut kaya akan asam lemak omega 3, Vitamin B6 dan Vitamin B12 yang diketahui mampu menurunkan tingkat kortisol dan melawan stres.

Kamu bisa mengonsumsi ikan-ikan tersebut setidaknya dua kali seminggu.

Source : Boldsky

Editor : Hype

Baca Lainnya

Latest