Follow Us

Kumpulan Doa Harian untuk Mengendalikan Rasa Marah, Lakukan 3 Amalan Ini untuk Meredakannya

None, Puspita Rahayu - Minggu, 25 Desember 2022 | 09:45
ilustrasi, Bacaan Doa
Unsplash.com

ilustrasi, Bacaan Doa

Gridhype.id- Inilah kumpulan doa harian yang bisa diamalkan untuk mengendalikan rasa marah.

Rasa marah kerap mendatangkan keburukan bagi diri sendiri dan orang lain, maka amalkanlah kumpulan doa harian berikut ini untuk mengatasinya.

Kumpulan doa harian yang kita amalkan setiap hari memang menawarkan beragam keistimewaan luar biasa, termasuk untuk mengendalikan rasa marah.

Sebagai manusia biasa, marah merupakan hal yang wajar.

Terkadang hati manusia tidak dapat dikendalikan dengan baik saat mendapati berbagai peristiwa terjadi tidak sesuai keinginan.

Sayangnya, hal tersebut justru kerap diungkapkan dengan rasa marah yang mendatangkan kerugian.

Sebaliknya, orang yang bisa mengendalikan rasa marah dengan baik tergolong sebagai orang yang kuat.

“Sesungguhnya orang yang kuat bukan orang yang unggul dalam bergulat, melainkan orang yang mampu menguasai dirinya saat marah.” Pernyataan Rasulullah yang diriwayatkan Abu Dawud dan At-Tirmidzi ini menyiratkan pesan bahwa mengendalikan diri lebih dari sekadar urusan fisik.

Maka, sangat penting bagi kita untuk dapat mengendalikan amarah agar terhindar dari keburukan.

Lantas, amalan seperti apa yang bisa dilakukan?

Dirangkum dari laman Tribun Kaltim, berikut adalah amalan yang bisa dilakukan untuk mengendalikan rasa marah:

Ta'awudz

Baca Juga: Kumpulan Doa Harian, Ini Bacaan Doa Mohon 4 Perkara Khusus Ketika Tahiyat Akhir, Lengkap Artinya

Rasulullah memberi resep mengusir setan dan marah dengan membaca Taawudz:

أَعُوْذُ بِاللهِ مِنَ الشَّيْطَانِ الرَّجِيْمِ

A‘ûdzubillâhi minasy syaithânir rajîm

Artinya "Aku berlindung kepada Allah dari setan yang terkutuk."

Doa Rasulullah

Rasulullah SAW mengajarkan antara lain doa sebagai berikut.

اَللَّهُمَّ اغْفِرْ لِيْ ذَنْبِيْ ، وَأَذْهِبْ غَيْظَ قَلْبِيْ ، وَأَجِرْنِيْ مِنَ الشَّيْطَانِ

Allâhummaghfirlî dzanbî, wa adzhib ghaizha qalbî, wa ajirnî minas syaithâni.

Artinya, “Tuhanku, ampunilah dosaku, redamlah murka hatiku, dan lindungilah diriku dari pengaruh setan.”

Selain mengamalkan doa tersebut, ada tiga hal penting yang bisa kita biasakan saat sedang diliputi rasa marah, yaitu:

Berwudhu

Tips menahan amarah dengan cara berwudhu terdapat dalam hadist Urwag As-Sadi Radhiyallahu ‘anhu yang berkata :

Baca Juga: Buruan Contek Sekarang Juga, Ini Dia Inspirasi Nama Bayi Laki-laki Islami Bermakna Bijak, Cerdas dan Terhormat

إِنَّ الْغَضَبَ مِنْ الشَّيْطَانِ وَإِنَّ الشَّيْطَانَ خُلِقَ مِنْ النَّارِ وَإِنَّمَا تُطْفَأُ النَّارُ بِالْمَاءِ فَإِذَا غَضِبَ أَحَدُكُمْ فَلْيَتَوَضَّأْ

“Sesungguhnya marah itu dari setan, dan setan diciptakan dari api, dan api bisa dipadamkan dengan air. Apabila kalian marah , hendaknya dia berwudhu.” (HR. Ahmad dan Abu Daud).

Dzikir

Tips menahan amarah yang sangat mujarab yaitu berdzikir membaca istighafr, takbir, tahmid, dan bacaan dzikir lainnya.Sumber terjadinya amarah yaitu disebabkan oleh setan maka dengan begitu mohon perlindungan Allah SWT agar terhindar dari godaan setan, cara nya yaitu dengan banyak membaca Ta’awwudz.

Suatu hari sahabat sedang duduk bersama Nabi Muhammad SAW kemudian ada dua orang yang sedang saling marah-marah hingga akhirnya memaki dan salah satu orang tersebut telah sangat merah wajahnya dan terlihat jelas urat lehernya.

Kemudian Rasulullah SAW pun bersabda:

إِني لأعلمُ كَلِمَةً لَوْ قالَهَا لذهبَ عنهُ ما يجدُ، لَوْ قالَ: أعوذُ بالله مِنَ الشَّيْطانِ الرَّجيمِ، ذهب عَنْهُ ما يَجدُ

Rasulullah SAW mengetahui ada satu kalimat yang dapat dibaca oleh orang yang marah tersebut kemudian marahnya akan hilang. Kalimat tersebut yaitu kalimat ta’awuddz ” A’-uudzu billahi minas syaithanir rajiim, maka marahnya akan segera hilang.a (HR. Bukhari dan Muslim)

Mengambil posisi lebih rendah (menjadi duduk)

Abu Dzar radhiyallahu ‘anhu dimana beliau memilih mengubah posisi tubuhnya menjadi lebih rendah.

Selain itu Rasulullah SAW pun memerintahkan untuk duduk agar orang yang sedang berdiri tidak akan melapiaskan amarahnya jika terjadi maka orang tersebut akan menyesali perbuatan yang disebabkan oleh amarah itu. Rasulullah SAW bersabda

Baca Juga: Kumpulan Doa Harian, Bacalah Doa ini Ketika Musibah Bencana Alam Datang Menimpa

إِذَا غَضِبَ أَحَدُكُمْ وَهُوَ قَائِمٌ فَلْيَجْلِسْ، فَإِنْ ذَهَبَ عَنْهُ الْغَضَبُ وَإِلَّا فَلْيَضْطَجِعْ

“Apabila kalian marah, dan dia dalam posisi berdiri, hendaknya dia duduk. Karena dengan itu marahnya bisa hilang. Jika belum juga hilang, hendak dia mengambil posisi tidur.” (HR. Ahmad 21348, Abu Daud 4782 dan perawinya dinilai shahih oleh Syuaib Al-Arnauth).

Artikel ini telah tayang di Tribun Kaltim dengan judul Bacaan Doa Agar Bisa Mengendalikan Diri Saat Marah dan Tiga Amalan yang Harus Kita Lakukan

Baca Juga: Kumpulan Doa Harian, Inilah Bacaan Doa Kedua Orang Tua, Baik yang Masih Hidup atau yang Sudah Meninggal Dunia

(*)

Source : Tribun kaltim

Editor : Hype

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular