Follow Us

Penangguhan Penahanan Nikita Mirzani Ditolak, Kuasa Hukum Nyai Anggap Keputusan JPU Tidak Masuk Akal

Puspita Rahayu - Senin, 31 Oktober 2022 | 12:00
Foto Nikita Mirzani.
(Instagram @nikitamirzanimawardi_172)

Foto Nikita Mirzani.

Gridhype.id- Seiring dengan penahanan terhadap Nikita Mirzani, baru-baru ini kembali terdengar kabar kurang menyenangkan dari wanita tersebut.

Pasalnya, permohonan penanguhan penahanan terhadap Nikita Mirzani ternyata ditolak oleh Kejaksaan Negeri (Kejari) Serang, Banten.

Berkaitan dengan hal tersebut, kuasa hukum Nikita Mirzani mengaku kecewa.

Bahkan, Fahmi Bachmid juga menyinggung soal kasus kliennya yang seolah diperlakukan layaknya teroris.

"Perkara pencemaran nama baik sudah seperti kasus teroris saja penanganannya. Ada apa ini? Niki banyak tahu sesuatu," kata Fahmi dilansir dari kompas.com.

Bukan hanya itu, Fahmi Bachmid juga menyoroti alasan penolakan penangguhan penahana Nikita Mirzani yang dinilai tidak masuk akal.

Diketahui bahwa Jaksa Penuntut Umum (JPU) menolak penangguhan dengan alasan Nikita Mirzani melarikan diri dan mengulangi perbuatannya.

Ia lantas menyinggung sikap kliennya yang berlaku kooperatif selama ini.

"Tidak logis secara yuridis. Kalau mau melarikan diri, pada saat di penyidikan kepolisian. Buktinya kooperatif, datang terus, dan tidak menghilang," ujar Fahmi.

Belum menerima surat resmi dari Kejari, Fahmi Bachmid memastikan secara langsung penolakan tersebut kepada JPU pada Senin (31/10/2022).

"Saya belum terima informasi. Senin dipastikan apakah penangguhan penahannya dikabulkan atau tidak," pungkasnya.

Source : Tribun Jateng, Kompas.com

Editor : Ngesti Sekar Dewi

Baca Lainnya

Latest