Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Mengenang Tragedi Bom Bali 20 Tahun Lalu, Begini Nasib Ali Imron, Satu-satunya Tersangka yang Masih Hidup

Dwi Purworahayu - Rabu, 12 Oktober 2022 | 11:30
Bom Bali
Bali Tribunnews

Bom Bali

Sebuah kantor biro perjalanan yang terletak persis di samping Sari Club juga rata dengan tanah.

Selain itu, puluhan bangunan lainnya dalam radius 10 sampai 20-an meter rusak berat.

Sedangkan kaca-kaca toko, hotel, ataupun tempat hiburan lainnya yang berada dalam radius 1 kilometer pecah.

Ledakan tersebut juga terdengar sampai ke Denpasar yang jaraknya sekitar 11 kilometer dari tempat tersebut.

Dahsyatnya ledakan itu membuat semua orang yang berada di dekat tempat kejadian tersebut panik.

Hal itu membuat petugas kepolisian ataupun pemadam kebakaran sulit mendekati tempat kejadian akibat banyaknya warga yang ingin mengetahui kejadian yang sebenarnya.

Ketika ledakan terjadi, diskotek khusus wisatawan asing itu tengah dipadati pengunjung.

Lokasi pengeboman di Bali di Legian juga merupakan lokasi yang sama dengan yang didatangi para pejabat saat itu.

Kepala Kepolisian RI (Polri) kala itu, Jenderal (Pol) Dai Bachtiar, mengatakan, Presiden Megawati Soekarnoputri dan pejabat tinggi negara lainnya sedang berkunjung.

Para pejabat tersebut antara lain Menteri Koordinator Bidang Politik dan Keamanan Susilo Bambang Yudhoyono, Menko Bidang Kesejahteraan Rakyat Jusuf Kalla, Menko Bidang Perekonomian Dorodjatun Koentjoro-Jakti, Panglima TNI Jenderal Endiartono Sutarto, serta Menteri Luar Negeri Hasan Wirajuda.

Tiga hari setelah kejadian, Konsul Jenderal (Konjen) Amerika Serikat (AS) di Surabaya Philips L Antweiler mengatakan, pihaknya di Surabaya, Jawa Timur (Jatim), melihat ada tanda-tanda cukup nyata tentang kaitan aksi teror peledakan bom di Kuta dan Renon, Bali, dengan jaringan Al Qaeda.

Baca Juga: TRAGIS! Begini Akhir HidupJeffrey Dahmer, PelakuPembunuhan Berantai dan Penjahat Seksual Paling Sadis

Source :Kompas.com

Editor : Hype

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x