Jika mengacu pada skema sebelumnya, Kartu Prakerja gelombang berikutnya baru akan dibuka setelah tujuh hari pengumuman sebelumnya.
Namun hal itu masih perkiraan dan harus tetap menunggu informasi resmi.
Agar tidak ketinggalan Kartu Prakerja Gelombang 46, perlu diperhatikan betul mengenai cara mendaftarnya.
Cara Mendaftar Kartu Prakerja
Berikut adalah cara mendaftar Kartu Prakerja:
1. Buka link: https://dashboard.prakerja.go.id/daftar.
2. Masukkan alamat email yang aktif.
3. Buat password yang terdiri dari enam karakter, ulangi untuk konfirmasi.
4. Jangan lupa klik centang pada pernyataan di bawah "ulangi password".
Baca Juga: Kabar Gembira, Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 45 Resmi Dibuka, Begini Tips Agar Lolos Seleksi
5. Jika data sudah dipastikan benar, klik "Daftar".