Gridhype.id- Kehadiran rumput liar di halaman rumah memang bisa mengganggu pemandangan.
Membersihkan rumput yang tumbuh secara liar bisa menjadi salah satu kegiatan yang cukup melelahkan.
Belum lagi jika kita mendapati rumput tersebut tumbuh subur beberapa hari setelah kita membersihkannya.
Rumput liar yang biasa tumbuh di halaman memang bukan tumbuhan beracun yang mematikan bagi manusia.
Namun, kehadirannya bisa sangat menganggu dan berpengaruh bagi tumbuhan lain.
Tidak heran jika kita kerap mencari cara agar rumput liar tak lagi tumbuh dan mengganggu.
Sebenarnya, ada obat pembasmi rumput liaryang bisa dibeli di pasaran.
Namun berhati-hatilah, obat tersebut berpotensi merusah struktur dan nutrisi tanah.
Alhasil, tanaman yang dengan sengaja kita pelihara justru tidak dapat tumbuh subur.
Baca Juga: Dipandang Sebelah Mata, Rumput Liar ini Justru Jadi Obat Mujarab Pengusir Penyakit
Lantas, bagaimana cara yang tepat membasmirumput liar?
Siapa sangka, kita bisa memanfaatkan garam dan sabun cuci piring untuk mengatasinya.
Dua bahan ini tentunya sangat mudah ditemukan di pasaran dengan harga yang terjangkau.
Lantas, bagaimana cara menggunakannya?
Dilansir dari kompas.com, berikut beberapa alat dan bahan yang harus disiapkan:
- Garam kasar 1 kg
- Sabun cuci piring cair 50 ml
- Air 3 liter
- Ember plastik
- Botol spray
- Masukan 3 liter air ke dalam ember plastik yang sudah disiapkan.
- Masukan 1 kg garam kasar ke dalam air, aduk hingga benar-benar larut.
- Tambahkan 50 ml sabun cuci piring cair dan aduk hingga merata.
- Masukan semua campuran tersebut ke dalam botol spray untuk memudahkan penggunaannya.
Untuk menggunakannya, Anda hanya perlu menyemprotkan ke area yang ditumbuhi rumput.
Pastikan agar proses penyemprotan tidak mengenai tanaman yang sengaja Anda pelihara.
Perlu diketahui bahwa obat pembasmi rumput alami ini bisa membuat tanah menjadi kurang subur dalam beberapa hari.
Meskipun demikian, tanah akan kembali subur jika terkena air hujan.
(*)