Follow Us

Jangan Asal Teguk, Cuma Susu Jenis Ini yang Boleh Diminum Pasien Diabetes

Puspita Rahayu - Sabtu, 16 April 2022 | 08:15
Susu yang boleh dikonsumsi penderita diabetes
freepik.com

Susu yang boleh dikonsumsi penderita diabetes

Dibandingkan dengan mengonsumsi susu sapi, susu almond dan susu flax seed lebih dianjurkan bagi penderita diabetes.

Sejumlah orang juga memilih susu rendah lemak karena dianggap aman bagi penderita diabetes.

Namun demikian, ada hal penting lain yang teta harus diperhatikan.

Susu rendah lemak tetap memiliki kandungan karbohidrat yang sama tingginya dengan susu sapi biasa.

Oleh karena itu, kemungkinan terjadinya lonjakan gula darah secara signifikan akan tetap terjadi.

Apabila ingin tetap mengonsumsi susu rendah lemak, Anda bisa mempertimbangkannya dengan cara mengurangi asupan karbohidrat dari bahan makanan lain.

Pada dasarnya, kandungan pada susu memang sangat baik bagi tubuh asal dikonsumsi dengan cara yang bijak.

Apabila Anda memilih konsumsi susu kemasan, jangan lupa untuk mencermati label kemasan untuk mengetahui kandungan di dalamnya.

Baca Juga: Kaya Manfaat Bagi Tubuh, Siapa Sangka Keju Bisa Jadi Malapetaka Bagi Penderita Diabetes

(*)

Source : hellosehat

Editor : Hype

Baca Lainnya

Latest