Follow Us

Suntik Insulin Jadi Hal Penting bagi Penderita Diabetes, Bisakah Membatalkan Puasa?

Puspita Rahayu - Kamis, 14 April 2022 | 04:30
Obat suntik insulin untuk diabetes.
freepik

Obat suntik insulin untuk diabetes.

Dilansir dari laman resmi Lembaga Fatwa Mesir melalui kompas.com, melakukan suntik insulin ketika sedang berpuasa tidak membatalkan puasa.

Diketahui bahwa suntik insulin tersebut masuk melalui kulit bukan pada bagian rongga tubuh terbuka (jauf).

Terminologi jauf dalam pengertian para ahli fiqih meliputi lambung, usus, kandung kemih, dan bagian dalam kepala.

Adapun benda yang yang masuk ke dalam tubuh akan membatalkan puasa jika sampai pada jauf melalui telinga, hidung, dan mulut.

Dengan demikian, maka suntikan insulin bagi penderita diabetes ini tidak akan membatalkan puasa karena tidak dilakukan pada rongga terbuka (jauf).

Suntikan insulin memiliki fungsi yang luar biasa bagi kesehatan tubuh penderita diabetes.

Berdasarkan cara penyuntikannya yang melalui otot maupun pembuluh darah, maka pengobatan ini tidak membatalkan puasa.

Namun perlu diketahui pula jika ada suntikan yang membatalkan puasa.

Misalnya saja seperti suntikan yang dilakukan pada anus sebagai pengobatan ambeien.

Prosedur tersebut dikenal dengan nama enema yaitu proses pemasukan cairan ke dalam kolom melalui anus

Dalam hal ini, jumhur ulama sepakat bahwa suntik ambeien membatalkan puasa karena dilakukan pada rongga tubuh terbuka yaitu anus.

Baca Juga: Coba Ganti Santan dengan Bahan Ini Saat Masak Agar Penderita Diabetes Tak Menyesal

Halaman Selanjutnya

(*)

Source : Kompas.com

Editor : Hype

Baca Lainnya

Latest