GridHype.id- Kanker payudara atau Carsinoma mammae merupakan penyakit yang diakibatkan oleh terserangnya jaringan payudara.
Kondisi awal biasanya ditandai dengan munculnya benjolan di area payudara atau ketiak.
Ada beragam jenis faktor yang meningkatkan risiko terkena kanker payudara.
Laman kemkes.go.id menyebutkan bahwa faktor risiko kanker payudara adalah sebagai berikut:
- Haid pertama pada usia dibawah 12 tahun
- Wanita yang tidak menikah
- Wanita yang menikah tetapi tidak memiliki anak
- Wanita yang melahirkan anak pertama pada usia 30 tahun
- Tidak menyusui
- Menggunakan kontrasepsi hormonal
- Menopause pada usia lebih dari 55 tahun
- Pernah melakukan operasi tumor jinak payudara
- Riwayat kanker dalam keluarga
- Wanita yang mengalami stres berat
- Konsumsi lemak dan alkohol secara berlebih
- Perokok aktif dan pasif
Beberapa faktor tersebut sebenarnya bisa ditekan dengan menjalankan pola hidup yang sehat.
Konsumsi buah dan sayur yang cukup bisa membuat seseorang terhindar dari kanker payudara.
Salah satu sayuran yang direkomendasikan adalah wortel.
Wortel menjadi sayuran yang kerap kita temukan di beragam jenis masakan.
Kandungannya yang sangat bermanfaat bagi tubuh memang sudah tidak bisa diragukan lagi.
Wortel memiliki kandungan betakaroten dan antioksidan yang melindungi membran sel dari toksin.
Kandungan tersebut juga bisa membantu melambatkan pertumbuhan kanker.
Konsumsi wortel ternyata bisa menjadi solusi untuk melawan penyakit kanker payudara, mulut, faring, laring, dan lambung.
Dilansir dari alodokter.com, wortel yang matang memiliki antioksidan lebih tinggi daripada yang mentah.
Baca Juga: Bisa Merenggut Nyawa, Mulai Kini Lakukan Deteksi Dini Kanker Payudara dengan Cara Ini
Fakta tersebut berdasarkan laporan dari Journal of Agriculture and Food Chemistry.
Cara memasak wortel juga berpengaruh terhadap kandungan nutrisi di dalamnya.
Ada baiknya untuk memasak wortel dalam keadaan yang masih utuh.
Anda bisa memotongnya setelah merebus wortel hingga matang.
Cara ini digadang ampuh untuk mempertahankan kandungan nutrisi di dalamnya.
Sebuah penelitian menunjukkan fakta bahwa konsumsi wortel rebus 100 gram, 250 gram mampu mengurangi prostaglandin E2.
Studi lain juga menunjukkan bahwa konsumsi wortel mentah 30 hingga 100 gram perhari mampu mencegah kanker kolorektal karena terjadi peningkatan FaOH dan FaDOH.
Meskipun mampu menurunkan risiko keparahan kanker payudara, kesembuhan penyakit kanker juga dipengaruhi oleh faktor lain.
Faktor tersebut diantaranya adalah kemampuan tubuh untuk membentuk antioksidan dan menekan pembentukan sel kanker.
Kesembuhan pasien kanker payudara tidak mungkin dipengaruhi oleh satu faktor saja.
Baca Juga: Tak Kalah Ganas dari Kanker Payudara, Penanganan Kanker Paru di Indonesia Harus Jadi Prioritas
(*)