GridHype.ID - Makan nasi bagi kebanyakan masyarakat Indonesia sudah menjadi hal biasa.
Pasalnya, nasi merupakan makanan pokok masyarakat Indonesia.
Nasi memiliki kandungan karbohidrat.
Dilansir dari Alodokter.com, selain karbohidrat, nutirisi lain yang terkandung dalam nasi putih antara lain vitamin B1, B2, B3, B6, protein, zat besi, fosfor, selenium, mangan, dan magnesium.
Meski memiliki kandungan yang baik bagi tubuh, siapa sangka kita tidak boleh menambahkan satu bahan ini ketika mengonsumsi nasi.
Tapi pernahkah kamu memakan nasi garam?
Nasi campur garam seperti ibarat makan mie instan ketika sudah tanggal tua.
Perlu kamu tahu, bahwa memakan nasi campur garam ternyata memiliki dampak buruk bagi tubuh.
Dilansir dari Sajian Sedap, Mengandalikan asupan garam sehari-hari, tidak hanya bermanfaat untuk menghindari penyakit hipertensi tapi juga penyakit autoimun seperti multiple sclerosis (MS).
Diketahui, multiple sclerosis merupakan penyakit autoimun yang mempengaruhi sel saraf dalam otak dan tulang belakang.
Dimana sistem kekebalan tubuh penderitanya akan menyerang mielin atau lapisan lemak yang melindungi serabut saraf yang menyebabkan kecacatan saraf berupa kebutaan, kelumpuhan anggota gerak dan kemampuan bicara.