Garam Himalaya dan madu mentah diketahui memiliki kandungan yang sangat baik untuk membantu memulihkan otot yang pegal.
Rasa lelah yang mengganggu akan berangsur hilang dengan mengonsumsi ramuan tersebut.
Garam Himalaya memiliki kandungan 84 mineral yang sangat berharga bagi tubuh.
Kandungan tersebut akan terlarut dalam air hangat yang dinimun sebelum tidur.
Saat tidur, ramuan tersebut akan terserap dengan baik oleh tubuh.
Hal ini yang menjadi penyebab tubuh terasa lebih segar saat bangun di pagi hari.
Tak hanya menghilangkan rasa lelah dan pegal di sejumlah bagian tubuh, garam Himalaya ternyata punya manfaat yang lebih mengejutkan lagi.
Baca Juga: Tips Menyimpan Acar di Kulkas Agar Tak Mudah Basi, Solusi Jitu Buatmu untuk Stok Makanan Siap Santap
Tekanan darah dapat distabilkan dengan konsumsi garam Himalaya ini.
Kandungan di dalamnya mampu mengatur hormone serotonin.
Hormon ini berfungsi untuk mengatur pola tidur seseorang.