Wabah ini masuk di Irak, dan sudak ada lima kasus jamur hitam, termasuk kematian pertama di provinsi Dhi Qar.
4. Mesir
Mesir sudah mulai merawat pasien infeksi jamur hitam, pada Juni lalu.
Ehab Kamel, pejabat Kementerian Kesehatan Mesir, mengatakan, mereka mempunyai obat jamur hitam dan beberapa pasien sudah sembuh.
Sementara, sebuah video dari seorang laki-laki mendiang aktor Mesir, Samir Ghanem mengatakan saudaranya meninggal setelah terinfeksi penyakit jamur hitam.
5. Meksiko
Seorang pria yang diduga kasus pertama Covid-19 dengan infeksi jamur hitam di negara itu telah meninggal dunia.
Menurut surat kabar Meksiko, El Pais, melaporkan korban bernama Gregorio Avendano Jimenez (34).
Ia meninggal di Pusat Medis Nasional La Raza di Mexico City, meski menjalani operasi untuk mengangkat mata dan jaringan yang terkena infeksi dari hidung dan mulutnya.
(*)