Beberapa kondisi yang dianggap sudah sembuh ialah tubuh yang lebih segar, fit, tidak mengalami batuk atau pun demam.
Namun Ning -demikian dokter ini kerap disapa, mewajibkan pasien untuk berkonsultasi, dengan tenaga kesehatan di puskesmas terdekat atau melalui telemedicine, untuk memastikannya.
Sudah menjadi wewenang dokter untuk memastikan apakah seseorang layak dinyatakan sembuh dari Covid-19.
Selain itu, ia menegaskan, tidak perlu dilakukan tes ulang PCR untuk bisa disebut sembuh.
"Banyak yang pakai PCR dua kali, seperti yang dilakukan berbagai perusahaan, itu yang tidak tepat," tandas dia.
Pasalnya, tes PCR mendeteksi materi genetik di tubuh manusia tanpa membedakannya menjadi virus yang aktif atau sudah mati.
Dilansir dari Tribunwow.com, dikutip dari Satgas Nasional Covid-19 dalam situs covid19.go.id, hari ini, Senin (12/7/2021) pasien Covid-19 yang sembuh mencapai 34,754 kasus.
Ini menjadi rekor tertinggi setelah kemarin pada Hari Minggu, (11/7/2021) mencapai angka tertinggi sebesar 32.615 orang sembuh per hari.
Satgas Covid-19 juga mencatat penerima vaksin pertama yang terus bertambah dengan jumlah 73.943 orang per tanggal 11 Juli 2021.