Selain vitamin C, jambu biji juga mengandung kalium, lycopene, antikarsinogenik yang baik untuk tubuh.
Kurma

Buah kurma
Kurma termasuk buah yang mengandung banyak serat. Kecukupan serat penting bagi kesehatan tubuh.
Serat dapat melancarkan saluran pencernaan dengan mencegah sembelit. Sehingga, jadwal buang air besar lebih teratur.
Dalam sebuah studi, 21 orang yang mengonsumsi 7 butir kurma per hari selama 21 hari pencernaannya lebih lancar ketimbang orang yang tidak makan kurma.
Selain itu, serat dalam kurma juga berpotensi mengontrol gula darah.
Serat dapat memperlambat pencernaan dan membantu untuk mencegah gula darah melonjak seketika.
Mangga

Mangga memiliki kandungan yang baik untuk kesehatan oleh karena itu sangat cocok untuk dimakan secara rutin.