Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Kesepakatan Beli 5 Juta Dosis Vaksin BioNTech Ditunda, Taiwan Siratkan Ada Potensi Tekanan dari China

Dwi Purworahayu - Kamis, 18 Februari 2021 | 12:45
Kesepakatan Beli 5 Juta Dosis Vaksin BioNTech Ditunda, Taiwan Siratkan Ada Potensi Tekanan dari China
freepik.com

Kesepakatan Beli 5 Juta Dosis Vaksin BioNTech Ditunda, Taiwan Siratkan Ada Potensi Tekanan dari China

GridHype.ID -Kesepakatan bagi Taiwan untuk membeli 5 juta dosis vaksin COVID-19 yang dikembangkan oleh BioNTech SE Jerman, ditunda.

Hal tersebut diungkap Menteri Kesehatan Taiwan pada Rabu (17/2/2021) kemarin, seperti yang dikutip Gridhype.id dari reuters.com.

Menteri Kesehatan Taiwan, Chen Shih-chung mengatakan para pejabat hampir mengumumkan kesepakatan pada bulan Desember.

Secara tidak langsung, ia mengatakan bahwa China yang harus disalahkan.

Baca Juga: Suntik Vaksin Disebut Bisa Batalkan Puasa, Pemerintah Tangsel Sarankan Vaksinasi Covid-19 Bulan Ramadhan Digelar Saat Malam

Chen menyiratkan ada dimensi politik dalam keputusan tersebut dan ia khawatir tentang 'campur tangan kekuatan luar'.

Oleh karena itu, ia berhati-hati dalam membahas kesepakatan yang direncanakan secara terbuka.

"Orang-orang tertentu tidak ingin Taiwan terlalu bahagia," ujarnya tanpa menjelaskan lebih lanjut dalam sebuah wawancara radio.

Baca Juga: Kemenkes Sebut Langkah Terakhir, Penolak Vaksin Covid-19 Bakal Diberi Sanksi

China, yang mengklaim Taiwan sebagai wilayahnya sendiri, telah berulang kali berdebat dengan daerah itu terkait pandemi virus corona.

Bahkan,Taiwan sempat menuduh China kurang transparan.

Source : reuters.com

Editor : Hype

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x