GridHype.ID - Sebentar lagi, kisah cinta Aurel Hermansyah dengan Atta Halilintar digadang-gadang berakhir di pelaminan.
Jika hal tersebut terjadi, tak ayal kedua keluarga ini bakal menjadi keluarga besar setelah Keluarga A6 dan Gen Halilintar bergabung.
Namun siapa sangka, kedua keluarga ini sebelumnya sudah terlihat dekat sejak lama.
Kamis (7/2), keluarga Gen Halilintar nampak datang ke rumah keluarga Anang dan Ashanty di Cinere.
Tujuannya adalah untuk kolaborasi konten YouTube dua keluarga terkenal ini.
Seperti diketahui, keluarga Anang dan Ashanty terkenal karena latar belakang mereka sebagai artis.
Sedangkan, Gen Halilintar terkenal lantaran keluarga ini bisa dibilang unik.
Soalnya, walau tajir melintir, keluarga ini memilih tidak memiliki ART dan membagi pekerjaan rumah pada 11 anaknya.
Jadilah, setiap hari, mereka bergotong royong mengurus rumah dan segala isinya.
Keseruan Keluarga ASIX x Gen Halilintar
Walau video youtube kolaborasi ini belum naik tayang, tapi warganet sudah bisa menikmati keseruan pertemuan dua keluarga ini di instagram story.
Soalnya, baik keluarga ASIX maupun Gen Halilintar terlihat mengunggah aktivitas mereka di Cinere seharian.
Di instagramnya, Ashanty pun mengucapkan rasa bahagianya bisa bertemu langsung dengan Gen Halilintar.
Ibu 4 orang anak ini menulis “Thanks for coming.. ditunggu collab kita di youtube kita the hermansyah A6.. kjalian sekeluarga seru banget!!”.
Ashanty pun mengunggah foto lengkap keluarganya dengan keluarga Gen Halilintar.
Lokasi fotonya ada di pinggir kolam renang rumah Ashanty yang mewah.
Saking banyaknya orang yang berfoto, beberapa orang sampai tidak terlihat di kamera, lo.
Foto ini pun dikomentari langsung oleh Geni Faruk, Ibu dari keluarga Gen Halilintar.
“Thanks for having us.. asli seru gokil banget yaaa tadii mba.. Love uu”,tulis Geni.
Ashanty pun kembali membalas komentar Geni,“Banget! Kalian seru banget ahh”.
Wah, nampaknya dua keluarga kece ini jadi sangat dekat, ya.
Anak Gen Halilintar Tolak Makan Dapur ASIX
Nah, sama seperti tamu lain yang datang ke rumah Ashanty, Dapur ASIX dan Ayam ASIX pasti jadi menu yang dihidangkan.
Keluarga Gen Halilintar pun mendapat kesempatan untuk mencoba dua bisnis kuliner andalan keluarga Ashanty ini.
Sebagai informasi, Dapur ASIX menjual menu rice bowl dengan lauk khas Indonesia mulai dari peda pete, cumi hitam, pare sampai jengkol.
Sedangkan, Ayam ASIX menjual fried chicken dengan 6 macam sambal mulai dari sambal matah, sambal Bangkok, sampai saus keju.
Nah, semuanya terhidang dalam jumlah banyak khusus untuk dinikmati keluarga Gen Halilintar.
Ashanty pun nampak melayani mereka langsung di dapur dengan membuka satu per satu kotak makanan yang sudah menumpuk tersebut.
Dapur pun terlihat penuh diserbu keluarga Gen Halilintar yang penasaran ingin mencoba.
Begitu mencicipi, semua anggota Gen Halilintar kompak mengatakan kalau makannya sangat enak.
Bahkan, Geni secara langsung memuji kelezatan pare nenek yang dijual Dapur ASIX.
“Ini udah bukan kayak pare, kaya makan bawang goreng”, ujar wanita berhijab ini sambil sibuk makan.
Namun, ternyata di antara hiruk pikuk itu, ada satu anak Gen Halilintar yang menolak makan. Ialah Muntaz, si anak ke 9.
Tak seperti saudaranya yang lain, Muntaz tak mau makan Dapur ASIX maupun Ayam ASIX.
Tak dijelaskan alasannya kenapa.Hanya saja, Ashanty terlihat langsung merespon hal ini.
Penyanyi cantik ini langsung panik begitu tahu Muntaz tak mau makan.
Ia pun menawarkan untuk masak khusus untuk Muntaz.
“Ini kasian loh dia, mau aku bikinin telor aja?”, kata Ashanty dengan nada perhatian.
Muntaz pun nampak tak menjawab.
“Kamu maunya apa sayang?”, tanya Ashanty lagi.
Sayang, videonya hanya berhenti di sana.
Tidak diketahui lanjutannya apakah Ashanty akhirnya jadi membuatkan telur untuk Muntaz.
Tapi, dari sepenggal moment itu, terungkap kalau sifat asli Ashanty memang perhatian, ya.
Ia bahkan peduli kalau ada tamunya yang belum makan.
Bahkan, walau sedang hectic, Ashanty masih menawarkan diri untuk memasak telur.
Artikel ini telah tayang di GridPop.ID dengan judul Digadang-gadang Bakal Besanan Setelah Aurel dan Atta Nikah, Salah Satu Anggota Gen Halilintar Malah Kepergok Ogah Makan Dapur ASIX, Sifat Asli Ashanty Terihat Saat Berikan Komentar Ini
(*)