5 Bahan Alami Ini Bisa Kecilkan Pori-pori Tanpa Perlu Biaya Mahal!

Kamis, 26 Maret 2020 | 17:15
neutrogena.com

Pori-pori wajah besar

GridHype.ID - Pasti diantara kita tidak menginginkan punya pori-pori wajah yang besar.

Tentu saja hal ini menganggu penampilan kita.

Ternyata pori-pori besar bisa dikecilkan dengan melakukan perawatan sederhana dari rumah.

Baca Juga: Bikin Daging Ayam Cepat Busuk, 3 Kesalahan Sepele Ini Ternyata Masih Sering Kita Lakukan

Belum lagi pori-pori besar akan makin terlihat ketika kita memakai makeup, menjadikan wajah kita enggak bisa mulus sempurna.

Kalau memang skincare yang kita pakai belum bisa berfungsi dengan baik mengecilkan pori-pori kulit, sebaiknya cobain 5 bahan alami ini yang mudah ditemukan di rumah dan bisa mengecilkan pori-pori wajah dengan cepat!

Baca Juga: Jangan Panik! Ketahui Gejala Awal Infeksi Virus Corona dari Hari Pertama Hingga ke-17

1. Pisang

pixabay.com
pixabay.com

Pisang

Bukan hanya bagus sebagai buah diet, tapi pisang sendiri bisa membantu mengecilkan pori-pori kulit, terutama bagian kulitnya.

Baca Juga: Dikenal Hidup Sederhana, Penulis Ini Menuai Pelajaran Baru dari Sosok Eyang Noto

Kulit pisang ternyata punya kandungan antioksidan bernama lutein dan potassium yang bisa melembutkan dan membuat pori-pori jadi mengecil seiring berjalannya waktu.

Untuk penggunaannya, kita bisa langsung menggosokkan bagian dalam kulit pisang ke wajah kita dan bilas setelah mengering selama 10-15 menit.

Biar maksimal, kita bisa lakukan hal ini dua kali sehari, lho!

Baca Juga: Gambar Pertama yang Kamu Lihat Bisa Tunjukkan Karaktermu dalam Urusan Asmara

2. Kunyit

freepik.com

Khasiat kunyit bagi kesehatan memang sungguh luar biasa.

Kunyit dikenal bisa membunuh bakteri penyebab jerawat, sehingga bisa membuat pori-pori wajah mengecil, nih.

Siapkan aja 1 sdm bubuk kunyit yang dicampurkan dengan 1 sdm susu atau air mawar. Selanjutnya, aplikasikan ke wajah tipis-tipis dan cuci dengan air bersih.

Namun perlu diingat, kunyit bisa membuat kulit menjadi kekuningan, sehingga pemakaiannya hanya bisa digunakan selama 10 menit dan 2 kali seminggu.

Baca Juga: Iseng Minum Susu dengan Kunyit Selama 10 Hari, Wanita Ini Terkejut akan Hasilnya

3. Tomat

freepik

Tomat

Tomat punya kandungan asam alami yang ternyata bisa mengontrol minyak berlebih pada kulit, sehingga bisa juga membuat pori-pori kita menjadi lebih kecil, nih.

Baca Juga: Viral! Rekening Terpotong Otomatis Tanpa Izin Pemilik Untuk Pembayaran BPJS Kesehatan, ini Kata Kepala Humas BPJS

Siapkan satu buah tomat dan hancurkan dengan garpu atau blender hingga halus. Tambahkan 1 sdt madu kalau jenis kulit kita kering.

Setelah itu, aplikasikan merata di seluruh wajah dan biarkan selama 12 menit sebelum dibilas dengan air hangat.

Masker yang satu ini bisa banget dipakai setiap hari biar pori-pori wajah cepat mengecil!

Baca Juga: Khofifah Ungkap Pesan Terakhir Mendiang Ibunda Presiden Jokowi Sebelum Meninggal, Sebut Ingin Lakukan Hal ini

4. Mentimun

pixabay/Monika Schröder

Mentimun

Mentimun sendiri enggak cuma bisa menyegarkan wajah, tapi bisa melembutkan tekstur kulit, sehingga pori-pori kulit jadi mengecil.

Baca Juga: Nasib Malang! Nekat Gelar Resepsi 37 Tamu Undangan Positif Terinfeksi Covid-19, Begini Nasib Mempelai

Selain itu, mentimun juga bisa dipakai sebagai bahan alami untuk memperlambat penuaan dini, lho!

Siapkan 4-5 potongan kecil mentimun, blender hingga halus, dan tambahkan 2 sdm jus lemon.

Aplikasikan ke kulit dan biarkan meresap maksimal 15 menit. Bilas dengan air dingin.

Karena menggunakan lemon, sebaiknya hanya gunakan cara ini 2 kali seminggu, ya!

Baca Juga: Pilu, Sudah Berjuang di Garda Depan Lawan Corona, Dokter dan Perawat Malah Diusir dari Kos-kosan

5. Pepaya

pxhere.com
pxhere.com

pepaya

Selain buah pisang, kita juga bisa gunakan buah pepaya untuk mengecilkan pori-pori kulit kita.

Ini karena pepaya sendiri punya kandungan yang bisa digunakan sebagai toner dan mengecilkan pori-pori kulit kita.

Baca Juga: Mengejutkan! 700 Orang di Wuhan Tidak Terinfeksi Virus Corona, Ternyata Ini Rahasianya!

Belum lagi pepaya sendiri bisa membersihkan kulit hingga ke bagian terdalam, biar pori-pori kita enggak tersumbat lagi.

Coba siapkan 100 gram pepaya dan hancurkan hingga halus.

Setelah itu, bersihkan wajah (akan lebih baik ketika kita menggunakan teknik steaming agar pori-pori terbuka) dan aplikasikan ke wajah sebagai masker untuk menyerap kotoran pada pori-pori.

Tunggu selama 15-20 menit dan bilas dengan air hangat, dilanjutkan dengan air dingin sebagai bilasan terakhir.

Cara ini bisa banget kita pakai setiap 2 hari sekali, lho!

Baca Juga: Satu Warganya Meninggal, China Dibuat Geger dengan Munculnya Hantavirus , Begini Gejala dan Penyebarannya

Artikel ini telah tayang di Cewekbanget.ID dengan judul Enggak Perlu Mahal, 5 Bahan Alami Ini Bisa Kecilkan Pori-pori!

(*)

Editor : Nailul Iffah

Sumber : cewek banget.id

Baca Lainnya