Follow Us

Benarkah Bayi Prematur Berisiko Terkena Diabetes Tipe 2? Begini Kata Ahli

Helna Estalansa, None - Senin, 13 Februari 2023 | 21:00
Ilustrasi bayi prematur
Pexels / kelvin octa

Ilustrasi bayi prematur

GridHype.ID - Tips kesehatan ini wajib diketahui oleh kamu semua.

Sebab, tips kesehatan ini akan membagikan info kalau bayi prematur ternyata berisiko terkena diabetes tipe 2.

Berikut penjelasannya!

Bayi prematur berisiko terkena diabetes tipe 2 apabila dia nantinya mengalami obesitas.

Hal ini diungkapkan oleh Prof dr Aman Bhakti Pulungan, PhD, SpA(K) dari Divisi Endokronologi Departemen Kesehatan Anak RS Cipto Mangunkusumo.

"Betul, bayi yang prematur atau berat badan lahir rendah, ketika dia obesitas lebih berisiko diabetes ketimbang bayi yang berat badan normal," ungkapnya pada media briefing virtual, Kamis (9/2/2023).

Risiko diabetes meningkat, tapi ketika anak yang lahir prematur tersebut mengalami obesitas.

Oleh karena itu, ia berharap agar orangtua tidak memberikan asupan berlebih hingga anak mengalami obesitas.

Ia juga menyarankan orangtua tidak terburu-buru meningkatkan berat badan anak.

dr Aman menyarankan, pemanfaatan aplikasi PrimaKu untuk membantu memantau tumbuh kembang anak.

"Ini suka salah, orangtua ingin cepat sekali meningkatkan berat badan. Masukkin saja ke kurva PrimaKu nanti setelah ukur koreksi. Ketika dikatakan gizi lebih atau obesitas, ya orangtuanya melakukan jangan sampai menjadi diabetes," paparnya lagi.

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul "Bayi Prematur Berisiko Terkena Diabetes Tipe Dua, Simak Penjelasannya"

Baca Juga: Tips Kesehatan, Dikira Sehat, Sederet Buah-buahan Ini Ternyata Punya Kadar Gula Tinggi, Penderita Diabetes Hati-hati

(*)

Source : Tribunnews.com

Editor : Hype

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular