Gridhype.id-Mempelajari susunan planet selain Bumi menjadi hal yang menyenangkan bagi sebagian orang.
Planet-planet yang berada di tata surya memiliki keunikan dan ciri khasnya masing-masing, salah satunya Ploto.
Sayangnya, Pluto justru tidak lagi disebut sebagai planet karena beberapa hal yang menjadi penyebabnya.
Pada masa lalu, banyak orang mengenal tata surya dengan urutan planetnya yaitu Merkurius, Venus, Bumi, Mars, Jupiter, Saturnus, Uranus, Neptunus, dan Jupiter.
Namun, sejak tahun 2006, The International Astronomy Union (IAU) tidak lagi menyebut Pluto sebagai planet.
Alasannya, Pluto tidak memenuhi kriteria untuk disebut sebagai planet.
Ya, benda astronomi harus memenuhi sejumlah kriteria agar bisa disebut sebagai planet.
Kriteria tersebut adalah mengorbit sebuah bintang yang cukup besar untuk memiliki gravitasi sendiri, tidak terlalu besar untuk menciptakan fusi termonuklir, dan telah “membersihkan” lingkungan sekitar orbitnya.
Belum 'Membersihkan' Orbitnya
Dilansir dariNASA, 15 Februari 2021, Pluto tidak lagi disebut planet karena belum “membersihkan” lingkungan orbitnya dari objek lain.
Namun, Pluto memenuhi kriteria IAU untuk diklasifikasikan sebagaidwarf planetatau planet kerdil.