Menjadi salah satu penyakit yang sangat mengkhawatirkan, maka penting bagi kita untuk mengenal gejala penyakit HIV.
Dirangkum dari laman kompas.com, berikut adalah sederet ciri-ciri HIV tahap awal:
- Sakit kepala
- Demam
- Badan mudah lelah
- Nyeri sendi
- Tidak nafsu makan
- Kelenjar getah bening bengkak
- Sakit tenggorokan
- Ruam
- Nyeri otot
- Sering muncul sariawan di mulut
- Ada borok atau luka bernanah di alat kelamin
- Sering berkeringat di malam hari
- Sering mengalami diare
Adapun gejala munculnya penyakit tersebut tergantung daya tahan tubuh penderitanya.
(*)