Follow Us

Aneka Tips Harian, Taburkan 1 Bahan Ini Saat Bersihkan Tumpahan Minyak Goreng di Lantai, Dijamin Bersih dan Bebas Licin

Dwi Purworahayu - Rabu, 14 Desember 2022 | 11:30
Beginilah cara menggoreng ikan bandeng agar tidak meledak  dengan 3 bahan dapur
SajianSedap

Beginilah cara menggoreng ikan bandeng agar tidak meledak dengan 3 bahan dapur

Setelah selesai menaburkan salah satu bahan yang disebutkan di atas, diamkan selama satu menit, kemudian bersihkan atau sapu.

Selanjutnya, gunakan pembersih kaca atau air sabun untuk menghilangkan sisa minyak dari permukaan lantai.

Sementara itu, dilansir dari Wiki How, kamu bisa membersihkan tumpahan minyak di permukaan lantai menggunakan cuka putih.

Tuang cuka putih murni ke dalam botol semprot, kemudian semprotkan ke seluruh area tumpahan minyak goreng.

Semprotkan cuka putih langsung di atas bintik-bintik berminyak untuk benar-benar memecah minyak dan diamkan beberapa saat.

Perlu diketahui bahwa cuka berfungsi untuk memecah minyak dan membuatnya lebih mudah dibersihkan.

Setelah didiamkan beberapa saat, ambil handuk atau kain bersih dan seka tumpahan minyak goreng untuk mendapatkan lantai yang bersih dan bebas minyak.

Nah, itu dia cara membersihkan tumpahan minyak di lantai rumah. Selamat mencoba!

Baca Juga: Aneka Tips Harian, Pantas Sedap dan Nikmat, Ternyata Begini Cara Buat Es Teh Enak ala Angkringan di Solo

(*)

Source : Kompas.com

Editor : Hype

Baca Lainnya

Latest