Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Vincent Raditya Dihujat Gegara Istrinya Melahirkan Seminggu Setelah Menikah, Akhirnya Bongkar Fakta Ini

Dwi Purworahayu - Sabtu, 03 Desember 2022 | 16:00
Vincent Raditya dan Fanny Margaretha
Instagram @vincentraditya

Vincent Raditya dan Fanny Margaretha

GridHype.ID - Vincent Raditya tengah diselimuti kebahagiaan usai istrinya, Fanny Margaretha melahirkan anak pertama.

Diketahui, Fanny Margaretha melahirkan anak pertamanya pada Kamis (24/11/2022), tak lama setelah dinikahi Vincent Raditya.

Pasalnya, Vincent Raditya mengumumkan pernikahannya dengan Fanny Margaretha pada Sabtu (19/11/2022) lalu.

Mengutip Tribunnews.com,priayang akrab disapa Captain Vincent Raditya itu sempat membagikan foto pasca sang istri melahirkan.

Vincent terlihat lihai mengendong putri kecilnya. Sementara Fanny masih berada di atas ranjang rumah sakit.

Melalui keterangan caption, Vincent menuliskan keterangan yang cukup menohok untuk para pengikutnya.

"Biar puas yaa sekalian. Ini adalah hidup dan keluarga saya 'saat ini', suka atau tidak keluarga inilah masa depan saya."

"Feel free to judge anything, this is my life and my future," tulisnya.

Tak lupa di akhir, Vincent turut memberikan infomasi singkat atas kelahiran putrinya.

"Welcome to the world @avelinaraditya. 24-Nov-2022, 3.1 Kg & 50 cm," lanjutnya.

Kabar istri Vincent melahirkan tersebut sontak membuat warganet terkejut hingga menghujat Vincent Raditya.

Baca Juga: Baru Seminggu Menikah, Vincent Raditya Pajang Potret Istri Melahirkan, Tegaskan Hal Ini

Publik pun bertanya-tanya mengapa Vincent Raditya baru menikahi Fanny Margaretha seminggu sebelum sang istri melahirkan.

Sadar dirinya menuai banyak hujatan, Vincent Raditya akhirnya buka suara, seperti dikutip dari Tribun Style.

Mulanya, dia membenarkan jika sang istri hamil di luar nikah.

Dia pun tak mempermasalahkan jika banyak warganet menghujat dirinya karena telah menghamili Fanny Margaretha sebelum sah dinikahi.

"Nggak apa-apa, itu fakta," ungkap Vincent Raditya dikutip TribunStyle.com dari Rumpi Trans Tv, Jumat (2/12/2022).

Vincent Raditya pun memberikan klarifikasi bahwa kesibukannya menjadi alasan dirinya tak langsung menikahi Fanny Margaretha sejak dahulu.

"Masalahnya pernikahan ini udah mau dilakukan sejak lama."

"Tapi esensi saya punya pekerjaan, saya kan terbang private, private itu sudah di-planning untuk kita training kapan aja, karena proses pembelian pesawat, ini semua berjalan."

"Kita tuh harus stand by, kita nggak tahu kapan harus diterbangkan."

"Sebenernya kita udah mau menikah dari waktu udah lama, cuma karena kita stand by dengan pesawat, stand by dengan training, mau tidak mau, kita harus tunda," ungkap Vincent Raditya.

Di samping itu, Vincent Raditya mengaku bahwa banyak orang yang mendesak dirinya untuk mempublikasikan perihal pernikahan dan lahiran sang istri.

Baca Juga: Seminggu Menikah, Istri Vincent Raditya Lahirkan Anak Pertama, Sang Pilot: Ini Hidup Saya

Sehingga, kini Vincent Raditya buka-bukaan perihal kehidupan pribadinya dan mengakui kesalahan yang diperbuatnya.

"Cuman begitulah terus ada orang, terus mencampuri kehidupan baru saya, dengan ancaman-ancaman yang selalu dikasih ke saya," sambungnya.

"Akhirnya saya cukup, enough, cukup kali ini tidak ada rahasia."

"Saya buka faktanya, saya terima, saya akui kesalahan saya, silahkan mau diterima atau tidak," tutup Vincent Raditya.

Sebagai informasi, sebelum menikah dengan Fanny Margaretha, Vincent sempat gagal dua kali membina rumah tangga.

Pernikahan pertama Vincent dengan Vegen Acni yang sudah dikaruniai dua anak, harus berpisah.

Kemudian Vincent kembali menikah setelah beberapa bulan bercerai, yakni dengan Novita Condro.

Sayang, pernikahan Vincent dan Novita berakhir dengan perceraian pada 19 Mei 2021 lalu.

Kemudian, kini Vincent memutuskan menikah ketiga kalinya dengan Fanny.

Keduanya terpaut usia cukup jauh, Vincent berusia 38 tahun sementara Fanny 21 tahun.

Baca Juga: Vincent Raditya Terang-terangan Pamer Harta Hasil Oxtrade hingga Diincar Bareskrim, Kondisinya di Luar Negeri Justru Jadi Sorotan

(*)

Source :Tribunnews.comTribunStyle.com

Editor : Hype

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x