GridHype.ID - Belakangan kasus penipuan pinjaman online alias pinjol yang menjerat mahasiswa IPB menemukan titik terang.
Pasalnya Polisi sudah menangkap sosok tersangka yang menipu mahasiswa IPB tersebut.
Ratusan mahasiswa di perguruan tinggi negeri ini menjadi korban penipuan pinjol.
Terdapat 311 menjadi korban penipuan modus pinjaman online.
Dari jumlah tersebut, 126 diantaranya merupakan mahasiswa Institut Pertanian Bogor (IPB).
Melansir dari TribunStyle, tak main-main, total kerugian mencapai miliaran rupiah.
Belakangan terkuak penipuan tersebut bermula dari adanya tawaran dari kakak tingkat (kating).
Kakak tingkat menawari sebuah proyek usaha kepada para korban,
Ratusan mahasiswa IPB tertipu pinjaman online (pinjol) yang menyebabkan kerugian hingga mencapai miliaran rupiah.
Para mahasiswa IPB ini pun dikejar debt collector atas permasalahan tersebut.
Sosok tersangka ini pun akhirnya terbongkar yakni SAN.