Gridhype.id-WhatsApp menjadi salah satu aplikasi perpesanan yang masih digandrungi masyarakat hingga saat ini.
Bahkan, WhatsApp seolah tidak pernah absen melakukan pembaruan dan menampilkan beragam fitur menarik.
Terbaru, pengguna WhatsApp mendapati tampilan berbeda di beranda mereka.
Pasalnya, muncul satu ikon baru di sebelah kiri atas yang sebelumnya ditempati oleh ikon kamera.
Terlihat seperti tiga karakter orang, ikon tersebut juga terdapat pada WhatsApp versi website.
Siapa sangka, ikon tersebut merupakan wujud fitur terbaru WhatsApp yaitu WhatsApp Komunitas.
Komunitas adalahfitur baru WhatsAppyang bisa menghubungkan beberapagrup WAdengan minat atau topik yang berkaitan dalam satu grup besar.
Sebagai contoh, beberapa grup orang tua/wali murid berkumpul dalam satu grup besar sekolah. Bisa juga grup berisi karyawan antar divisi yang digabung dalam satu induk grup besar kantor.
Pada fitur ini, admin grup Komunitas sangat berperan besar karenabisa membagikan informasi ke semua anggota yang terhubung di Komunitas.
Dilansir darikompas.com,admin juga bisa menambahkan grup atau menambahkan anggota secara personal ke Komunitas.
Admin Komunitas juga bisa menjadikan member Komunitas sebagai admin tambahan, seperti di grup WA biasa.