Follow Us

Innalillahi, Heboh Puluhan Anak Derita Gagal Ginjal Akut karena Sirup Paracetamol, BPOM Angkat Bicara

Dwi Purworahayu - Kamis, 13 Oktober 2022 | 17:30
Ilustrasi obat batuk sirup
Promises

Ilustrasi obat batuk sirup

GridHype.ID - Innalillahi, puluhan anak mendadak divonis terkena gagal ginjal akut, diduga karena minum obat batuk.

Ya, bebarapa waktu lalu heboh kabar puluhan anak di Gambia, Afrika Barat menderita gagal ginjal akut.

Usut punya usut, ini terkait penggunaan 4 obat batuk sirup paracetamol hingga mengakibatkan gagal ginjal akut.

Mengutip Kompas.com, Reuters memberitakan sebanyak 69 anak di Gambia meninggal dunia akibat gagal ginjal akut.

Menurut laporan investigasi polisi Gambia kematian 69 anak ini terkait dengan 4 sirup obat batuk yang dibuat di India dan diimpor ke negara Afrika Barat melalui perusahaan farmasi yang berbasis di AS.

Adapun perusahaan farmasi yang dimaksud adalah Maiden Pharmaceuticals Ltd yang berbasis di New Delhi.

Penyelidik Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) telah menemukan tingkat dietilen glikol dan etilen glikol yang tidak dapat diterima dalam obat batuk tersebut dan menjadi racun.

Keempat produk obat batuk tersebut adalah:

- Promethazine Oral Solution- Kofexmalin Baby Cough Syrup- Makoff Baby Cough Syrup- Magrip N Cold Syrup.

Atlantic Pharmaceuticals Company Ltd yang berbasis di Atlanta yang memiliki izin untuk mengekspor obat-obatan ke Gambia memesan 50.000 botol sirup tersebut.

"Ditetapkan bahwa dari jumlah 50.000 botol sirup bayi yang terkontaminasi di atas, 41.462 botol telah dikarantina/disita dan 8.538 botol masih belum ditemukan," bunyi laporan tersebut.

Baca Juga: BPOM Rencanakan Awasi Ketat Galon Air Minum Kemasan, Pakar Justru Sebut Resiko BPA Paling Tinggi Ada pada Makanan Kaleng

Source : Kompas.com

Editor : Nailul Iffah

Baca Lainnya

Latest