GridHype.ID - Aneka tips kesehatan, kolesterol tinggi rupanya bisa diturunkan dengan mengonsumsi deretan ikan berikut ini.
Ya, aneka tips kesehatan untuk menurunkan kolesterol tinggi memang perlu diketahui agar tidak membahayakan tubuh.
Salah satu aneka tips kesehatan agar kolesteroldalam tubuh bisa terkontrol adalah menjaga asupan makan kita.
Sebab,kalau makan sembarangan malah bisa bikin kolestrol jadi tinggi sehingga mengharuskan kita untuk minum obat.
Mengonsumsi obat memang bisa bikin kadar kolesterol tinggi anjlok seketika.
Namun, ada baiknya jika Anda mengatasi kolesteroltinggi secara alami dengan makan ikan murah meriah ini.
Deretan Ikan untuk Turunkan Kolesterol Tinggi
Ternyata sebagian besar ikan rendah lemak jenuh dan lemak trans, sehingga aman dikonsumsi seseorang yang memiliki kolesterol tinggi.
Melansir Sajian Sedap dariMedical News Today, beberapa jenis ikan ini aman dikonsumsi dan bantu turunkan kadar kolesterol tinggi tanpa efek samping.
Ikan teri
Nutrisi yang ada di dalam ikan teri per 100 gram terdiri dari: Kalori: 210, protein: 28,9 gram, lemak jenuh: 2,2 gram, dan kolesterol: 85 mg.