GridHype.ID - Pesta olahraga atlet difabel terbesar se-Asia Tenggara, ASEAN Para Games 2022 segera dihelat akhir bulan ini.
Seperti diketahui,ASEAN Para Games 2022 yang diselenggarakan di Kota Solo, Jawa Tengah akan berlangsung mulai 30 Juli hingga 6 Agustus 2022 mendatang.
Kegiatan ASEAN Para Games 2022 ini sendiri akan berpusat di Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah. Begitu pula dengan acara pembukaannya.
Ya, melansir Kompas.com, pembukaan ASEAN Para Games 2022 akan diselenggarakan di Stadion Manahan Solo pada Sabtu (30/7/2022) pukul 19.00 WIB.
Panitia Indonesia ASEAN Para Games Organizing Committee (INASPOC) bekerja sama dengan Pemerintah Kota (Pemkot) Solo, Jawa Tengah menyiapkan 6.000 tiket gratis bagi masyarakat umum dalam pembukaan ASEAN Para Games 2022 ini.
"Nanti sistemnya ada yang give away dan daftar secara online. Sudah kita ploting semua. Masyarakat umum ada sekitar 5.000-6.000 orang," kata Ketua INASPOC sekaligus Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka.
Selain itu, jelas Gibran ada undangan khusus untuk tokoh masyarakat Solo. Di dalam undangan ini sudah tertulis lokasi parkir maupun tempat duduk tamu undangan.
"Pokoknya di undangan itu sudah tertera gate-nya mana, parkirnya di mana. Nanti datangnya sebelum acara dimulai ya. Bisa Maghriban di sana," terang ayah Jan Ethes Srinarendra.
Sementara Kabag Protokol dan Komunikasi Pimpinan (Prokompim) Setda Solo Herwin Nugroho mengatakan, tiket pembukaan ASEAN Para Games 2022 bisa diakses melalui akun Instagram resmi ASEAN Para Games 2022 @aseanpg2022 dan akun Instagram Pemkot Solo @pemkot_solo.
"Nanti kita umumkan ada mekanisme give away atau mekanisme online. Nanti (masyarakat) bisa mengisi link yang disiapkan."
"Secepatnya ini sedang dipersiapkan perangkatnya. Mungkin hari atau besok sudah bisa diakses," kata Herwin di Solo, Jawa Tengah, Kamis (28/7/2022).