GridHype.ID - Jahe menjadi salah satu rempah-rempah yang cukup sering dipakai masyarakat dalam bidang kuliner.
Pasalnya, jahe memiliki rasa dan aroma yang kuat yang bisa dimanfaatkan sebagai bumbu penyedap dalam masakan.
Bahkan di Indonesia, jahe dijadikan minuman seperti wedang jahe dan wedang ronde.
Nah, selain sebagai bumbu dapur, jahe juga bisa digunakan sebagai obat alami yang bisa menyembuhkan berbagai penyakit.
Seperti yang dikutip dari Kompas.com, jahe memang menawarkan banyak khasiat untuk kesehatan.
Antioksidan dan nutrisi lain yang terkandung dalam jahe mampu membantu mengatasi beberapa masalah kesehatan, seperti peradangan dan infeksi.
Jahe juga mengandung vitamin C, magnesium, dan potasium, yang bisa menawarkan beragam manfaat kesehatan lain.
Para peneliti pun telah mempelajari potensi jahe dalam membantu mengurangi risiko diabetes, kanker, dan penyakit lainnya.
Selain itu, jahe juga bisa mengobati nyeri otot loh.
Baca Juga: Sering Disepelekan Masyarakat, Kombinasi Jahe dan Pandan Nyatanya Ampuh Obati Penyakit Serius Ini
Coba deh parut jahe dan balurkan ke kaki.
Kemudian diamkan parutan jahe semalaman.